Environmental Engineering Journal ITATS
Vol 2, No 1 (2022): Vol 2, No 1, Environmental Engineering Journal ITATS

Studi Pengelolaan Bank Sampah Desa Randegan Kec. Tanggulangin Kab. Sidoarjo

Ardhana Rahmayanti (Program Studi Teknik Lingkungan, Fakultas Teknik, Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo)
Laily Noer Hamidah (Program Studi Teknik Lingkungan, Fakultas Teknik, Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo)
M. Anang Zakariyah (Program Studi Teknik Lingkungan, Fakultas Teknik, Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo)



Article Info

Publish Date
10 Mar 2022

Abstract

Desa Randegan merupakan salah satu Desa di Kecamatan Tanggulangin, Kabupaten Sidoarjo dengan jumlah penduduk sebesar 4.680 jiwa dan menghasilkan 1908,5 kg/minggu sampah. Pengelolaan sampah di Desa Randegan khususnya 5 RT dan 2 RW dari total 9 RT dan 2 RW, dimana saat ini mampu melayani 813 KK dengan total masyarakat per orang 145 dari total 209 orang yang ada pada bank sampah Desa Randegan, 55 orang diantaranya tidak terlayani. Kondisi saat ini di bank sampah Desa Randegan masih minimnya jumlah armada atau prasarana pengangkutan sampah yang mengakibatkan sampah terlambat untuk diangkut. Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi sejauh mana efektifitas sistem pengelolaan sampah yang dilakukan oleh bank sampah Desa Randegan, dengan membandingkan jumlah timbulan sampah dengan jumlah sampah yang terangkut menggunakan analisis berdasarkan perhitungan rumus komposisi sampah dan analisis perhitungan rumus pengangkutan sampah. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah melakukan observasi kepada masyarakat sehingga hasil penelitian ini menunjukkan bahwa rata-rata timbulan sampah perhari pada setiap RT di Desa Randegan sebesar 30,7 kg/hr untuk RT 02, sebesar 28,57 kg/hr untuk RT 04, sebesar 34,7 kg/hr untuk RT 06, sebesar 22,9 kg/hr untuk RT 07 dan sebesar 56,29 kg/hr untuk RT 08. Untuk kapasitas pengangkutan di Desa Randegan sebesar 1680 kg/minggu dengan dua kali ritasi. Komposisi sampah yang dihasilkan berupa jenis sampah kertas sebesar 2632,5 kg/bln, plastic sebesar 1998,5 kg/bln dan besi logam sebesar 224,5 kg/bln sehingga total keseluruhan sampah yang ada pada Desa Randegan sebesar 4855,5 kg/bln.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

envitats

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Environmental Science Public Health

Description

Jurnal Teknik Lingkungan ITATS (ENVITATS) adalah artikel ilmiah yang didedikasikan untuk menyediakan platform dalam teknik lingkungan dan masalah lingkungan. ENVITATS bertujuan untuk mempublikasikan karya-karya yang tepat dalam implementasi teori, eksperimen, studi kasus, simulasi, aplikasi, dan ...