Naturalistic : Jurnal Kajian dan Penelitian Pendidikan dan Pembelajaran
Vol. 6 No. 1 (2021): Naturalistic: Jurnal Kajian Penelitian dan Pendidikan dan Pembelajaran

Peningkatan Aktivitas dan Hasil Belajar IPS Melalui Model Pembelajaran Partisipatif Teknik Nominal Group Di SD Negeri No. 122358 Pematangsiantar

Osco Parmonangan Sijabat (UNIVERSITAS HKBP NOMMENSEN)
Lisbet Novianti Sihombing (Dosen Universitas Hkbp Nommensen)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2021

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah rendahnya aktivitas dan hasil belajar IPSĀ  siswa dalam proses pembelajaran. Penelitian dilaksanakan di SD Negeri No. 122358 Pematangsiantar dengan subjek penelitian ini adalah siswa kelas V yang berjumlah 33 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah tes hasil belajar dengan soal essay tes dan lembar observasi aktivitas siswa untuk melihat aktivitas belajar siswa selama proses pembelajaran berlangsung. Teknik analisis data dilakukan dalam beberapa tahap yaitu reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan. Dari data hasil observasi terhadap aktivitas siswa menunjukkan adanya peningkatan aktivitas siswa dari siklus I ke siklus II. Pada siklus I diperoleh 15,15% atau 5 orang untuk kriteria baik, 39,39% atau 13 orang untuk kriteria cukup dan 45,45% atau 15 orang untuk kriteria kurang. Sedangkan pada siklus II diperoleh 18,18% atau 6 orang untuk kriteria sangat baik, 69,69% atau 23 orang untuk kriteria baik, dan 12,12% atau 4 orang untuk kriteria cukup. Selanjutnya dari data nilai hasil belajar siswa pada siklus I jumlah siswa yang tuntas dalam belajar adalah 57,57% atau 19 orang dengan rata-rata 67,87, sedangkan pada siklus II jumlah siswa yang tuntas dalam belajar adalah 87,87% atau 29 orang dengan rata-rata 81,21. Terjadi peningkatan 13,34 poin. Dapat disimpulkan bahwa dengan menerapkan model pembelajaran partisipatif teknik Nominal Group dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPS siswa kelas V di SD Negeri No. 122358 Pematangsiantar.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

naturalistic

Publisher

Subject

Education

Description

Lingkup artikel yang diterima adalah: 1. Metodologi Pembelajaran (Pendekatan, Media, Metode, Model, Strategi) 2. Pedagogik 3. Filsafat Pendidikan 4. Psikologi Pendidikan 5. Kurikulum 6. Pendidikan Agama 7. Pendidikan Dasar (Pendidikan dan Pembelajaran, IPA, IPS, PKn, B. Indonesia, Matematika, B. ...