East Java Economic Journal
Vol. 2 No. 1 (2018)

PERKEMBANGAN EKONOMI, INFLASI, DAN STABILITAS SISTEM KEUANGAN PROVINSI JAWA TIMUR SEMESTER II – 2017

Tim Penulis Laporan (Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Timur)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2018

Abstract

Perekonomian Jawa Timur pada semester II 2017 menguat dibandingan semester sebelumnya, diiringi dengan tekanan inflasi Indeks Harga Konsumen (IHK) yang lebih rendah dan stabilitas sistem keuangan daerah masih terjaga. Akselerasi ekonomi Jawa Timur pada semester II 2017 terutama disebabkan oleh perbaikan kinerja eksternal dan peningkatan investasi. Dari sisi inflasi, berakhirnya penyesuaian tarif listrik dengan daya 900VA menopang rendahnya tekanan inflasi IHK (yoy) Jawa Timur dibandingkan paruh pertama 2017. Lebih lanjut, terjaganya stabilitas sistem keuangan Jawa Timur tercermin dari terkendalinya NPLperbankan dan terjaganya rasio keuangan korporasi. Akselerasi kinerja perekonomian Jawa Timur yang lebih tinggi tertahan oleh perlambatan kinerja konsumsi swasta dan peningkatan impor luar negeri. Pada Semester I 2018, kinerja ekonomi Jawa Timur diperkirakan tetap tumbuh tinggi sebagaimana pertumbuhannya pada paruh kedua 2017. Optimisme tersebut ditopang oleh potensi peningkatan konsumsi swasta dan pemerintah sejalan dengan berlangsungnya Ramadhan, Idul Fitri, dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). Inflasi IHK Jawa Timur diperkirakan kembali pada sasaran inflasi 3,5%±1% seiring meredanya tekanan inflasi di kelompok administered prices, terjaganya inflasi inti, dan rendahnya potensi peningkatan tekanan inflasi kelompok volatile food. Lebih lanjut, sejalan dengan nasional, stabilitas sistem keuangan dan kinerja perbankan Jawa Timur diperkirakan masih stabil pada paruh pertama 2018.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

ejavec

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

East Java Economic Journal invites manuscripts on an economics area, but not limited to economic development, finance, monetary, international trade, environmental, energy, public economics, econometrics, microfinance, health economics, and political economics related to the economy of East ...