Jurnal Aplikasi Bisnis dan Komputer


APLIKASI KEHADIRAN KEGIATAN PERKULIAHAN SEKOLAH VOKASI UNIVERSITAS PAKUAN BOGOR BERBASIS WEB

Dian Kartika Utami (Universitas Pakuan)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2021

Abstract

Kehadiran mahasiswa dan dosen pada kegiatan perkuliahan merupakan hal yang sangat penting dikarenakan berkaitan dengan berlangsungnya proses kegiatan perkuliahan itu sendiri. Selain itu, kehadiran mahasiswa akan berpengaruh terhadap capaian perkuliahan terkait suatu matakuliah, begitupun dengan kehadiran dosen. Kehadiran mahasiswa dan dosen pada kegiatan perkuliahan berfungsi sebagai bentuk evaluasi terhadap suatu matakuliah yang mahasiswa ikuti dan diampuh oleh dosen tersebut. Hal ini membuat kehadiran mahasiswa dan dosen menjadi sangat penting dalam terselenggaranya perkuliahan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk membangun suatu aplikasi kehadiran mahasiswa dan dosen yang tepat untuk mempermudah proses evaluasi kegiatan perkuliahan. Dengan adanya aplikasi kehadiran yang berbasis web sebagai media inputnya dengan harapan dapat memberikan solusi dan alternatif absensi agar tidak membutuhkan waktu yang lama. Dengan aplikasi kehadiran, mahasiswa dan dosen tidak perlu lagi tanda tangan pada absensi, namun cukup login melalui aplikasi dan mengisi kehadiran setelah dosen membuka kelas pada aplikasi kehadiran tersebut. Sebagai tahap awal sistem ini akan diterapkan pada program studi Sistem Informasi Program Diploma Universitas Pakuan.

Copyrights © 2021