Jurnal Pariwisata Nusantara
Vol. 1 No. 1 (2022): Jurnal Pariwisata Nusantara (JUWITA)

Peran Usahawan Perempuan terhadap Pengembangan Usaha Kuliner dalam Meningkatkan Kunjungan Wisatawan Pantai Loang Baloq Kota Mataram

Havivah Anwar (Unknown)
Muh. Baihaqi (Universitas Islam Negeri Mataram)
Tati Atmayanti (a:1:{s:5:"en_US"
s:32:"Universitas Islam Negeri Mataram"
})

Nurul Susianti (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Apr 2022

Abstract

Peran perempuan terhadap Pengembangan usaha pedagang kuliner di kawasan wisata Pantai Loang Baloq memang tidak dapat dikesampingkan lagi. Berkembangnya industri pariwisata tidak hanya didukung oleh sumber daya alam yang dimiliki akan tetapi juga karena sumber daya manusia yang memadai. Dilihat dari dukungan usaha-usaha kuliner yang disajikan oleh para pedagang ikan bakar di kawasan ini yang menjadi kuliner lokal dan mendorong pengembangan wisata kuliner secara luas. Dengan adanya kuliner ikan bakar ini maka kawasan wisata Pantai Loang Baloq dapat dikatakan kawasan yang terkenal dengan kulinernya. Selain itu juga dapat mendorong kunjungan dari para wisatawan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pengembangan usha pedagang kuliner dan juga faktor-faktor yang mempengaruhi. Jenis penelitian yang digunakan untuk menganalisis data adalah metode studi kasus dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa peran pedagang atau usahawan perempuan terhadap pengembangan usaha pedagang kuliner ikan bakar sudah ada sejak lama. Sebagian besar pelaku wisata kuliner ini adalah perempuan yang sangat hebat dan tangguh yang tidak hanya berperan sebagai ibu rumah tangga akan tetapi sebagai pencari nafkah dan juga berperan dalam kegiatan masyarakat. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi strategi pengembangan usaha pedagang kuliner diantaranya adalah kebutuhan ekonomi dan ingin eksis di dunia pariwisata khususnya usaha kuliner.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

juwita

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pariwisata Nusantara (JUWITA) is designed to be accessible to both new and experienced researchers and practitioners on a global basis. The principal aims of the journal are to: encourage the full range of approaches that are available to the study of tourism; bring together researchers from ...