Seling: Journal of PGRA Study Program
Vol 8 No 2 (2022): Juli 2022

Implementasi Reward dan Punishment dalam Mengembangkan Kemampuan Kognitif Anak Kelompok A di RA Dwi Savitri Surabaya

Rr. Agustien Lilawati (Universitas Muhammadiyah Gresik)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2022

Abstract

Kognitif adalah kemampuan belajar atau berfikir atau kecerdasan yaitu kemampuan untuk mempelajari keterampilan dan konsep baru, keterampilan untuk memahami apa yang terjadi di lingkungannya, serta keterampilan menggunakan daya ingat dan penyelesaian soal-soal sederhana. Pemberian stimulus dari pendidik berupa pemberian apresiasi dan hukuman akan sangat mempengaruhi cara berpikir peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi Reward dan Punishment dalam mengembangkan kemampuan kognitif peserta didik. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis studi kasus. Metode pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi tehnik. Hasil penelitian ini menunjukkan: (1) Implementasi Reward dalam mengembangkan kemampuan kognitif peserta didik dilakukan dengan memberikan Reward dalam bentuk pujian, pemberian bintang serta memberikan apresiasi dalam bentuk hadiah. (2) Implementasi Punishment dalam mengembangkan kemampuan kognitif peserta didik dilakukan dengan cara memberi peringatan secara bertahap, memberi teguran spontan memberikan sanksi hukuman, penerapan Punishment yang bersifat mendidik dan memberi jera pada anak tetapi tidak membahayakan anak. (3) Evaluasi implementasi Reward dan Punishment dalam meningkatkan kemampuan kognitif adalah dengan menggunakan evaluasi proses, dimana penilaian yang dilakukan di saat proses pembelajaran berlangsung dengan mengamati kognitif peserta didik sehari-hari ketika berada di lingkungan sekolah.

Copyrights © 2022