JURNAL MANAJEMEN INFORMATIKA (JUMIKA)
Vol 9, No 1 (2022): JUMIKA

SISTEM INFORMASI BUKU INDUK SISWA BERBASIS WEB PADA SMPN SATU ATAP 1 CIGALONTANG

Tuti Alawiyah (Universitas Bina Sarana Informatika)
Yeni Nuraini (Universitas Bina Sarana Informatika)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2022

Abstract

Sekolah wajib mempunyai data dari semua siswa yang pernah terdaftar di sekolah tersebut. Buku Induk Siswa berisi kumpulan data peserta didik sepanjang masa dari awal berdirinya suatu sekolah. Pencatatan Buku Induk Siswa di SMPN Satu Atap 1 Cigalontang mengalami beberapa masalah, yaitu kurang efektifnya proses pencatatan nilai yang dicatat oleh wali kelas dalam sebuah buku yang dinamakan Buku Legger, kemudian diberikan ke bagian Tata Usaha untuk dicatat kembali di buku induk siswa. permasalah lainnya yaitu sulitnya pencarian data. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk membantu sekolah agar dapat mengelola buku induk siswa yang efektif dan efisien. Untuk mengatasi permasalahan yang ada, peneliti merancang sistem informasi buku induk siswa berbasis web menggunakan metode waterfall. Sedangkan pembuatan program aplikasinya menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MySQL. Dengan adanya sistem informasi ini, pengelolaan buku induk siswa menjadi lebih efektif, mudah dalam pencarian data dan juga dapat meminimalisir penggunaan lahan untuk penyimpanan arsip legger dan buku induk siswa.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jumika

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Manajemen Informatika (JUMIKA) merupakan Jurnal ilmiah sebagai bentuk pengabdian dalam hal bidang Informatika dan bidang terkait lainnya. Jurnal Manajemen Informatika (JUMIKA) diterbitkan oleh Jurusan Manajemen Informatika STMIK DCI. Redaksi mengundang para proposional dari dunia usaha, ...