Jurnal Pengabdian dan Pengembangan Masyarakat Indonesia
Vol. 1 No. 1 (2022)

Edukasi Kesehatan Penanganan Pertama Pada Luka Bakar (Combustio) Kepada Anggota Dharma Wanita Persatuan Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Tuti Sulastri (Program Studi D3 Keperawatan, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Indonesia)
Rika Safitri (Program Studi D3 Keperawatan, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Indonesia)
Natasya Luzien (Program Studi D3 Keperawatan, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Indonesia)



Article Info

Publish Date
31 May 2022

Abstract

Tujuan kegiatan pengabdian yaitu untuk memberikan penyuluhan kesehatan kepada ibu - ibu Dharma Wanita di lingkungan Universitas Sultan Ageng Tirtayasa tentang penanganan pertama pada luka bakar (Combustio). Metode pengabdian yaitu dengan cara penyuluhan menggunakan ceramah dan Leaflet tentang penanganan pertama pada luka Bakar (Combustio). Peserta dalam kegiatan penyuluhan ini adalah ibu-ibu dharma wanita Untirta yang dilaksanakan pada tanggal 27 Januari 2022. Materi edukasi yang diberikan yaitu pengertian luka bakar, jenis luka bakar, penatalaksanaan dan pencegahan luka bakar. Kemudian, tim pengabdian dari Prodi D3 Keperawatan FK Untirta melakukan edukasi terkait penangan luka bakar kepada para anggota dharma wanita Untirta. Luka bakar adalah hal yang sering terjadi dalam rumah tangga maupun kejadian besar diluar rumah. Sehingga masing-masing individu harus menyiapkan penanganan pertama yang tepat dan memberi kesembuhan yang cepat. Kesimpulan yaitu setelah dilakukan edukasi ini ibu-ibu dharma wanita persatuan Untirta dapat memahami dan mengetahui alasan penanganan pada luka bakar tidak boleh sembarang karena bisa menimbulkan infeksi lebih berat

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jppmi

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Health Professions Languange, Linguistic, Communication & Media Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian dan Pengembangan Masyarakat Indonesia is a medium of information and socialization regarding the results of service from the entire academic community about various kinds of innovations, development efforts, and solutions to various problems in society. Scope: Health, nutrition, ...