Jurnal Ilmiah Pariwisata dan Bisnis
Vol. 1 No. 8 (2022): Jurnal Ilmiah Pariwisata dan Bisnis

Pengaruh kualitas pelayanan dan produk terhadap kepuasan konsumen di naughty nuri’s warung seminyak: The effect of service and product quality on consumer satisfaction at naughty nuri's warung seminyak

Anak Agung Ngurah Arindra Kusuma (Institut Pariwisata dan Bisnis Internasional)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan dan produk terhadap kepuasan konsumen di Naughty Nuri’s Warung Seminyak. Waktu penelitian dilaksanakan pada bulan Juli – Agustus 2021. Populasi pada penelitian ini adalah konsumen yang telah menggunakan jasa dan produk di Naughty Nuri’s Warung Seminyak. Penentuan jumlah sampel mempergunakan teori Hair et al dengan jumlah sampel sebanyak 70 responden. Teknik dalam pengambilan sampel pada penelitian ini adalah non-probability sampling dengan accidental sampling. Data dikumpulkan menggunakan penyebaran kuisioner kemudian dilakukan analisis kuantitatif yang meliputi: uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji koefisien determinasi (R2), serta pengujian hipotesis menggunakan uji F dan uji t. Hasil pada penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas pelayanan dan produk berpengaruh positif dan signifikan secara simultan terhadap kepuasan konsumen yang ditunjukkan dengan tingkat signifikansi 0,000. Kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen dengan tingkat signifikansi sebesar 0,001. Kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000. Hasil tersebut menandakan bahwa untuk meningkatkan kepuasan konsumen di Naughty Nuri’s Warung Seminyak, pihak manajemen perlu memperhatikan faktor kualitas pelayanan dan produk dikarenakan faktor – faktor tersebut terbukti mempengaruhi kepuasan konsumen.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

paris

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Paris memuat publikasi ilmiah di bidang pendidikan, pariwisata, bisnis dan kewirausahaan. dengan cakupan bidang sebagai berikut tetapi tidak hanya terbatas pada: 1. Pendidikan pariwisata, 2. Pengembangan kepariwisataan, 3. Pariwisata Berkelanjutan, 4. Pengentasan kemiskinan berbasis sumber daya ...