Jurnal Visi Manajemen (JVM)
Vol. 6 No. 1 (2020): Januari : Jurnal Visi Manajemen

ANALISIS PENGELOLAAN KEUANGAN DESA DI DESA KEBUMEN KECAMATAN BANYUBIRU

Ahmad Musyafa (STIEPARI Semarang)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2020

Abstract

Penelitian ini dilakukan pada di Desa Kebumen Kecamatan Banyubiru .yang bertujuan Untuk mengetahui pengelolaan keuangan desa di Desa Kebumen Kecamatan Banyubiru dan kesesuaian perencanaan pengelolaan keuangan desa di Desa Kebumen dengan perencanaan pengelolaan keuangan desa menurut Permendagri No. 113 Tahun 2014. Data penelitian diperoleh menggunakan metode penelitian hukum yang bersifat Normatif Empiris dengan teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Kepustakaan dan Penelitian Lapangan yang terdiri dari Pengamatan, Wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pengelolaan Keuangan Desa di Desa Kebumen belum memenuhi pelaksanaan pengelolaan keuangan desa dan belum mencapai tujuan dari pada pengelolaan keuangan itu sendiri dalam proses pelaksanaan pemerintahan desa. pada tahap Perencanaan, APBDesa yang disusun tidak menggambarkan kebutuhan desa. Pada Tahap Pelaksanaan, proses pelaksanaan kegiatan pembangunan desa rawan manipulasi, pada Tahap Penatausahaan, penyusunan laporan pertanggungjawaban bendahara desa kurang transparan, pada tahap pelaporan, laporan keuangan dana desa belum mengikuti standar akutansi keuangan, dan pada tahap Pertanggung jawaban, pertanggung jawaban APBD Desa kepada masyarakat tidak dilakukan.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jvm

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Jurnal Visi Manajemen (JVM) diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Pariwisata Indonesia Semarang. Penerbitan jurnal ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas ilmu pengetahuan, serta menyalurkan minat berbagi dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan kepada akademisi, mahasiswa, praktisi dan ...