Jurnal Bangun Abdimas
Vol 1 No 1: Mei 2022

Edukasi Peningkatan Kesehatan Masyarakat Dalam Perawatan Pasien Covid-19 di Rumah Untuk Meningkatkan Kemandirian Masyarakat

Maya Ardilla Siregar (Institut Kesehatan Helvetia)
Afina M. Lubis (Institut Kesehatan Helvetia)
Mulidan Mulidan (Institut Kesehatan Helvetia)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2022

Abstract

COVID 19 saat ini telah menjadi pandemi dan menjadi masalah kesehatan dunia khususnya di Indonesia. Jumlah kasus positif COVID 19 di Indonesia merupakan yang tertinggi di wilayah Asia. Selama beberapa bulan ke depan bangsa Indonesia akan menghadapi masalah besar disebabkan COVID 19, apabila tidak ditangani dengan tepat. Pasien dengan COVID 19 tidak hanya di rawat di rumah sakit saja, karena pasien dengan gejala ringan atau tanpa gejala atau pada pasien yang sudah berkurang gejalanya maka akan dianjurkan untuk isolasi mandiri di rumah. Oleh karena itu keluarga berperan penting dalam perawatan pasien COVID 19, agar tidak menambah parah dan tidak menularkan ke anggota keluarga lain. Tujuan pelaksanaan pengabdian masyarakat ini adalah untuk memberikan edukasi pada ibu-ibu majelis taklim Masjid Ar Ridho terkait perawatan pasien COVID 19 di rumah. Metode yang digunakan dalam pelaksanaan pengabdian masyarakat ini adalah dengan memberikan penyuluhan melalui ceramah dan memberikan leaflet berisi materi penyuluhan di Majelis Taklim Masjid Ar Ridho Jalan Abdul Hakim Gg Masjid Ar Ridho, Tanjung Sari, Medan Selayang, Kota Medan, Sumatera Utara, 20132. Sasaran pelaksanaan kegiatan adalah ibu-ibu majelis taklim Masjid Ar Ridho.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

abdimas

Publisher

Subject

Arts Economics, Econometrics & Finance Education Materials Science & Nanotechnology Public Health Other

Description

Jurnal Bangun Abdimas Penerbitan jurnal ini sebagai sarana untuk menampung artikel-artikel ilmiah yang berasal dari hasil Pengabdian Kepada Masyarakat yang di Lakukan para Dosen-dosen yang ada di Indonesia maupun Luar Negeri Artikel ilmiah yang dikirim pada redaksi harus merupakan naskah asli dan ...