Indonesian Psychological Research
Vol. 4 No. 2 (2022): IPR Juli 2022

HUBUNGAN ANTARA REGULASI DIRI DENGAN KOMITMEN ORGANISASI PADA MAHASISWA

Moch Affan Shafry B (Universitas Muhammadiyah Surabaya)
Hetty Murdiyani (Universitas Muhammadiyah Surabaya)
Marini Marini (Universitas Muhammadiyah Surabaya)



Article Info

Publish Date
29 Jul 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara regulasi diri dengan komitmen organisasi pada mahasiswa. Desain penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif korelasional yaitu untuk mengetahui sejauhmana variabel bebas berhubungan dengan variabel terikat. Populasi penelitian ini adalah mahasiswa yang aktif dalam organisasi kemahasiswaan di Surabaya. Sampel penelitian sejumlah 104 mahasiswa yang didapat melalui teknik incidental sampling. Pengumpulan data penelitian menggunakan skala regulasi diriĀ  dan skala komitmen organisasi. Untuk menguji hipotesis penelitian digunakan teknik product moment pearson correlation. Hasil analisis data didapatkan nilai signifikansi sebesar 0.000 (p<0.05), artinya terdapat hubungan antara regulasi diri dengan komitmen organisasiĀ  pada mahasiswa aktivis organisasi. Nilai korelasi product moment sebesar 0,539 menunjukkan bahwa ada hubungan positif antara regulasi diri dengan komitmen organisasi sehingga dapat disimpulkan bahwa semakin tinggi regulasi diri maka semakin tinggi pula komitmen mahasiswa terhadap organisasi. Demikian pula sebaliknya, semakin rendah regulasi diri mahasiswa maka semakin rendah komitmennya terhadap organisasi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

IPR

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Health Professions Social Sciences

Description

Indonesian Psychological Research aims at a broad area of questions from theoretical and methodological domains of psychology, as well as applications of psychology to everyday life. We propose to publish original articles, reviews, actualities, preliminary methodological notes etc. Our goal is to ...