KOMPUTEK
Vol 6, No 2 (2022): Oktober

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MAHASISWA DENGAN PERSONALIZED LEARNING MENGGUNAKAN MODEL ADAPTIVE LEARNING SYSTEM BERBASIS WEB

Fathia Frazna Az-Zahra (Universitas Muhammadiyah Sukabumi)



Article Info

Publish Date
14 Oct 2022

Abstract

Pembelajaran berbasis teknologi salah satunya adalah dengan menerapkan pembelajaran adaptif atau pembelajaran yang dapat dipersonalisasi. Pembelajaran yang dipersonalisasi berhubungan dengan karakteristik siswa. Karakteristik siswa yang berbeda-beda mempengaruhi cara siswa dalam memahami materi pembelajaran. Salah satu jenis pembelajaran yang dipersonalisasi paling populer dalam sistem e-learning saat ini salah satunya adalah mengidentifikasi gaya belajar dari setiap peserta didik. Penelitian ini membahas tentang perancangan personalized learning pada e-learning dengan menggunakan model Adaptive Learning System (ALS). Terdapat tiga komponen utama dalam model ALS yaitu adaptive model, domain model, dan learner model. Di dalam learner model terdapat penerapan metode untuk mengetahui gaya belajar peserta didik menggunakan Index Learning Style (ILS) yang membagi gaya belajar menjadi empat dimensi. Dimensi yang diteliti adalah dimensi persepsi (sensing-intuitive) dan dimensi input (visual-verbal). Penelitian ini dilakukan dengan merancang materi sesuai gaya belajar tersebut lalu diterapkan pada sebuah system e-learning berbasis website. Hasil penelitian ini adalah penerapan personalized learning pada e-learning STMIK IKMI Cirebon dapat meningkatkan hasil belajar yang signifikan daripada sistem e-learning yang tidak menerapkan personalized learning dengan hasil selisih pre-test dan post-test kelas kontrol (P3), kelas eksperimen (P2) dan (P1) adalah 8,809, 24,985, 17,708.

Copyrights © 2022