FIDUSIA : JURNAL KEUANGAN DAN PERBANKAN
Vol 5, No 2 (2022): NOVEMBER

ANALISIS PERHITUNGAN HARGA POKOK PRODUKSI MESIN REVERSE OSMOSIS BERDASARKAN SISTEM BIAYA PESANAN

Hafizh Anugrah Perdana (Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur)
Erna Sulistyowati (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Nov 2022

Abstract

Penilitian berukut ini adalah penelitan deskriptif kualitatif yang dilakukan di CV. Trio Cipta Utama yang bertempat di JL. Raya Lespadangan No.464, kabupatem Mojokerto. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui metode perhitungan harga pokok produksi yang dilakukan perusahaan dan membandingkannya dengan metode perhitungan sistem biaya pesanan untuk mengetahui peranan sistem biaya pesanan dalam pembebanan biaya produksi secara tepat dan efisien. Metode pengumpulan data yang dilakukan adalah metode studi lapangan (wawancara), studi pustaka dan dokumentasi. Pada penelitian ini peneliti menggunakan teknik dokumentasi dengan melihat seluruh proses produksi yang dilakukan oleh CV. Trio Cipta Utama. Metode studi lapangan(wawancara) dan studi pustaka digunakan untuk memperkuat dan juga memperdalam kajian terhadap objek yang diteliti. Sedangkan untuk metodeanalisis data yang digunakan adalah uji deskriptif yang merupakan cara merumuskan dan menafsirkan data yang diperoleh sehingga menampilkan gambaran yag jelas tentang kegiatan produksi perusahaan. dari hasil penelitian ini menjelaskan bahwa penetapan harga pokok produksi yang dilakukan perusahaan kurang tepat dan memiliki hasil lebih tinggi dari pada penetapan harga pokok produksi yang menggunakan sistem biaya pesanan dengan pengumpulan data-data sesuai dengan yang ada dalam proses kegiatan produksi perusahaan.  Hal tersebut tejadi karena terdapat perbedaan pembebanan pada perhitungan perusahaan dengan sistem biaya pesanan yang terdapat pada penetapan beban overhead.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JPK

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Fidusia adalah jurnal yang bertujuan untuk mempublikasikan artikel, hasil penelitian yang berkaitan dengan tema keuangan dan ...