Tamaddun : Jurnal Pendidikan dan Pemikiran Keagamaan
Vol 23 No 1 (2022): Tamaddun : Jurnal Pendidikan dan Pemikiran Keagamaan

KETELADANAN ORANG TUA DALAM MEMENGARUHI PERILAKU ANAK DI DUSUN MOROWUDI WETAN CERME GRESIK

Muhammad Agung Firdaus (Universitas Muhammadiyah Gresik)
Mohammad Ahyan Yusuf Sya'bani (Universitas Muhammadiyah Gresik)



Article Info

Publish Date
06 Jan 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh keteladanan orang tua dalammempengaruhi perilaku anak di Dusun Morowudi Wetan Cerme Gresik. Pendekatan yang akanpeneliti gunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan penelitian lapangan denganpendekatan kuantitatif. Adapun lokasi penelitian ini di Desa Morowudi, Dusun MorowudiWetan, Cerme Gresik Populasi dalam penelitian ini adalah warga Dusun Morowudi WetanCerme Gresik dengan rentan usia 16 sampai 18 tahun. Proses pengukuran variabel dalampenelitian ini menggunakan skala pengukuran sikap Likert yang dapat diekspresikan mulai daripaling negatif sampai paling positif. Adapun jenis data yang digunakan adalah data kontinumberskala interval. Data dalam penelitian ini dikumpulkan dengan wawancara, angket danobservasi. Analisis data pada penelitian ini dimulai dari mengolah data menjadi tabel yangberisi angka, kemudian menguji keabsahan data dengan uji validitas dan reliabilitas, danmelakukan analisis data dengan analisis korelasi. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, dapatdisimpulkan Terdapat pengaruh positif yang nyata antara keteladanan orang tua dalammempengaruhi perilaku anak di Dusun Morowudi Wetan Cerme Gresik dengan kategorirendah. Hal ini dapat dilihat pada analisis hasil angket dengan menggunakan rumus uji korelasiproduct moment yang nilai “r” tersebut diperoleh sebesar 0,391 dengan N = 26 yang lebih besardaripada nilai r tabel pada taraf signifikasi sebesar 5%. Kata Kunci : keteladanan, orang tua, perilaku anak

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

tamaddun

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences Other

Description

Jurnal ini bernama Tamaddun yang artinya (peradaban, kebudayaan, kemajuan) diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Gresik, terbit 2 (dua) kali dalam setahun pada bulan Juli dan Januari. Tujuan dari jurnal ini adalah memfasilitasi para ...