Serambi Saintia : Jurnal Sains dan Aplikasi
Vol 10, No 2 (2022): Serambi Saintia

Hubungan Pengaruh Teman Sebaya Dan Hasrat Ingin Mencoba Terhadap Prilaku Merokok Pada Remaja Di Kecamatan Darul Kamal Aceh Besar.

Yuliani Safmila (universitas serambi mekkah)
Cut Juliana (universitas serambi mekkah)
Muliadi Muliadi (universitas serambi mekkah)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2022

Abstract

Rokok adalah salah satu produk tembakau yang dimaksudkan untuk dibakar, dihisap dan atau dihirup asapnya. Menurut Global Youth Tobacco Survey (GYTS) Di dunia proporsi umur pertama kali mencoba merokok pada laki-laki usia 10-11 tahun 26.7%, usia 12-13 tahun 43.4%, usia 14-15 tahun 7.3%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengaruh teman sebaya dan hasrat ingin mencoba terhadap prilaku merokok pada remaja  Di Kecamatan Darul Kamal Kabupaten Aceh Besar. Metode penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan rancangan cross sectional. Populasi dari penelitian ini adalah  seluruh remaja kelompok  umur 15-20 tahun di Kecamatan Darul Kamal berjumlah 389 orang. Penetapan sampel yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan  jenis simple random sampling sebanyak 80 orang. Analisis data dilakukan secara univariat dan bivariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan pengaruh  teman sebaya dengan perilaku merokok pada remaja di Kecamatan Darul Kamal Aceh Besar (p0,05), ada hubungan  hasrat ingin mencoba dengan perilaku merokok pada remaja di Kecamatan Darul Kamal Aceh Besar (p0,05). Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa ada hubungan pengaruh teman sebaya dan hasrat ingin mencoba terhadap prilaku merokok pada remaja di Kecamatan Darul Kamal Aceh Besar.Kata Kunci: hasrat ingin mencoba, pengaruh teman sebaya, prilaku merokok. ABSTRACTCigarettes are a tobacco product that is intended to be burned, inhaled and / or inhaled. According to the Global Youth Tobacco Survey (GYTS) in the world, the proportion of people aged 10-11 years trying to smoke for the first time is 26.7%, aged 12-13 years 43.4%, aged 14-15 years 7.3%. This study aims to determine the relationship between peer influence and the desire to try on smoking behavior in adolescents in Darul Kamal District, Aceh Besar District. This research method is a quantitative study with a cross sectional design. The population of this study were all adolescents in the 15-20 year age group in Darul Kamal District totaling 389 people. Determination of the sample used in this study using simple random sampling of 80 people. Data analysis was performed by univariate and bivariate. The results showed that there was a relationship between peer influence and smoking behavior in adolescents in Darul Kamal Aceh Besar District (p0.05), there was a relationship between the desire to try and smoking behavior in adolescents in Darul Kamal Aceh Besar District (p0.05). Based on the results of the study, it can be concluded that there is a relationship between peer influence and the desire to try on smoking behavior in adolescents in Darul Kamal District, Aceh Besar.Keywords: desire to try, peer influence, smoking behavior

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

serambi-saintia

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Immunology & microbiology Nursing Public Health

Description

Serambi Saintia : Jurnal Sains dan Aplikasi merupakan jurnal yang pertama kali diterbitkan pada bulan April 2013 oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Serambi Mekkah, Banda Aceh, Indonesia. Serambi Saintia memuat artikel dalam bidang Sains, seperti Biologi, Kimia, Fisika, dan ...