Tapian Nauli : Jurnal Penelitian Terapan Perikananan dan Kelautan
Vol. 4 No. 1 (2022): Jurnal Penelitian Terapan Perikanan dan Kelautan

PENGARUH PEMBERIAN PAKAN ALAMI YANG BERBEDA TERHADAP PERTUMBUHAN DAN KELANGSUNGAN HIDUP LARVA IKAN KOI (CYPRINUS CARPIO)

Nalom Santun Sihombing (Sekolah Tinggi Perikanan Sibolga)
Susi Santikawati (Sekolah Tinggi Perikanan Sibolga)
fifin halawa (Sekolah Tinggi Perikanan Sibolga)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2022

Abstract

Pakan merupakan salah satu kebutuhan penting yang harus diperhatikan untuk menentukan keberhasilan budidaya ikan. Salah satu jenis pakan ikan yang dibutuhkan terutama pada stadia larva dan benih adalah pakan alami, pakan alami terdiri dari phytoplankton dan zooplankton (Siregar, 2010). Secara ekologis, berbagai macam pakan alami dapat dikelompokkan menjadi: plankton, nekton, bentos, perifiton, epifiton dan neuston. Semuanya itu akan membentuk suatu rantai makanan dan jaringan makanan pada suatu perairan. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan jenis pakan alami yang terbaik dalam pemeliharaan larva ikan koi. Rancangan percobaan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL). Perlakuan yang dilakukan terdiri dari tiga perlakuan pemberian pakan yaitu A (Artemia), B (Tubifex), C (Daphnia), dengan tiga kali ulangan. Analisis statistik menggunakan ANOVA dan untuk mengetahui penaruh pemberian pakan alami yan berbeda terhadap pertumbuhan dan kelangsungan hidup larva ikan koi dilakukan Uji Lanjutan yaitu Uji Beda Nyata Terkecil (BNT). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian pakan alami yang berbeda memberikan pengaruh sangat nyata terhadap pertumbuhan bobot mutlak dan Survival Rate (SR). Dari hasil penelitian diperoleh data pemberian pakan alami untuk pertumbuhan Bobot Mutlak dan Survival Rate (SR) yang terbaik pada perlakuan 1 (Artemia) yaitu berat bobot mutlak rata-rata 2,900g dan SR dengan nilai rata-rata 92%. Kata Kunci : Pakan Alami, Laju Pertumbuhan, Kelangsungan Hidup, larva Ikan Ko

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

TAPIAN_NAULI

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Environmental Science Industrial & Manufacturing Engineering Social Sciences Other

Description

Tapian Nauli merupakan Jurnal ilmiah penelitian Terapan perikanan dan Kelautan dengan jadwal penerbitan dua kali dalam satu tahun. Jurnal ini menyebarkan informasi ilmiah kepada peneliti, akademisi, praktisi dan pemerhati mengenai pemanfaatan sumberdaya perikanan dan budidaya perairan di Indonesia ...