Community Engagement and Emergence Journal (CEEJ)
Vol. 3 No. 3 (2022): Community Engagement & Emergence Journal (CEEJ)

Optimalisasi Potensi Desa Melalui Badan Usaha Milik Desa Dan UMKM Di Kelurahan Kampung Olo Kecamatan Nanggalo

Henny Sjafitri (Universitas Tamansiswa Padang)
Novelisa Suryani (Universitas Tamansiswa Padang)
Lenny Hasan (Universitas Tamansiswa Padang)
Ramadhania Ramadhania (Universitas Tamansiswa Padang)



Article Info

Publish Date
07 Dec 2022

Abstract

Sasaran dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah masyarakat Kelurahan Kampung Olo dan kelompok UMKM yang ada di Kecamatan Nanggalo Kota padang. Bentuk kegiatan ini berupa penyuluhan dan diskusi tentang BUMDes dan UMKM. Melalui kegiatan ini diharapkan peserta dapat memahami arti penting BUMDes dan dapat melakukan evaluasi terhadap UMKM yang sudah dijalankan oleh masyarakat dan kelompok UMKM tersebut. Jumlah peserta yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 20 orang. Pelaksanaan kegiatan dilakukan oleh 3 orang yang bertugas sebagai pemateri dan 2 orang sebagai anggota yang membantu pelaksanaan kegiatan. Secara keseluruhan, para peserta penyuluhan sudah menguasai materi yang diberikan, walaupun ada beberapa yang belum paham dan mengerti karena waktu yang singkat dalam penyampaian materi serta kemampuan masing-masing peserta yang berbeda-beda. Selain itu, kuantitas materi yang banyak sehingga tidak semuanya terkuasai dan dipahami oleh beberapa peserta yang mengikuti penyuluhan ini. Walaupun demikian, pelaksanaan penyuluhan yang diberikan sudah melewati prosedur yang ada dan menjadi langkah yang tepat untuk memotivasi masyarakat dan pelaku UMKM untuk meningkatkan kreatifitas dan pengembangan usahanya di kemudian hari. Kata Kunci: Optimalisasi, Potensi Desa, Badan Usaha Milik Desa, UMKM

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

ceej

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Health Professions

Description

CEEJ is a journal for the development and application of science and technology that includes publication of the results of community service activities, models or concepts or their implementation in the context of increasing community participation in development, community empowerment or the ...