Jurnal Ilmiah Ilmu dan Teknologi Rekayasa
Vol. 2 No. 1 (2020): Volume 2 Nomor 1 Tahun 2020

PENGARUH STEAM INHALATION TERHADAP USAHA BERNAPAS PADA BALITA DENGAN PNEUMONIA DI PUSKESMAS KABUPATEN SUBANG PROPINSI JAWA BARAT

Ade Nuraeni (Politeknik Negeri Subang)



Article Info

Publish Date
26 Sep 2022

Abstract

Tujuan penelitian adalah mengetahui pengaruh steam inhalation terhadap usaha bernapas pada balita dengan pneumonia. Penelitian ini menggunakan desain quasi experimental dengan jenis rancangan pre-posttest non equivalent control group dengan pengambilan sampel berdasarkan consecutive sampling. Jumlah sampel 28 balita pneumonia terdiri dari 14 responden sebagai kelompok kontrol dan 14 responden sebagai kelompok intervensi. Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan dan penurunan rerata frekuensi napas setelah dilakukan steam inhalation tetapi tidak bermakna (p value >0,05). Hal ini dipengaruhi karena pelaksanaan steam inhalation hanya dilakukan satu kali sedangkan dalam referensi harus dilakukan sebanyak 4 kali sehari.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JIITR

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT

Description

JIITR dimaksudkan sebagai media hasil penelitian bidang Agroindustri, Mesin, Sistem Informasi dan Keperawatan di kalangan akademisi, praktisi, dan masyarakat pada ...