Jatilima : Jurnal Multimedia Dan Teknologi Informasi
Vol. 4 No. 02 (2022): Jatilima

Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Lokasi Objek Wisata Di Aceh Tengah Menggunakan Metode TOPSIS

Rida Ini (Universitas Budidarma Medan)



Article Info

Publish Date
14 Nov 2022

Abstract

NAD Aceh merupakan salah satu tempat yang banyak diminati oleh para wisatawan karena memiliki beberapa lokasi objek wisata yang tersebar terutama Aceh Tengah. Terdapat beberapa kriteria yang perlu dipertimbangkan dalam memilih lokasi wisata. Kriteria tersebut adalah fasilitas, keindahan, cuaca, dan jarak, yang diperlukan dalam memilih lokasi objek wisata. Salah satu metode yang dapat digunakan untuk menyelesaikan permasalahan dalam pemilihan lokasi objek wisata adalah metode TOPSIS (Technique for Order Preference by Similiarity to Ideal Solution). Metode TOPSIS merupakan metode pengambilan keputusan multi kriteria yang menggunakan prinsip bahwa alternatif yang terpilih harus mempunyai jarak terdekat dengan solusi ideal positif dan jarak terjauh dengan solusi ideal negatif. Langkah-langkah yang digunakan dalam metode TOPSIS adalah proses perhitungan matriks normalisasi, proses perhitungan matriks normalisasi berbobot, proses penentuan solusi ideal positif dan solusi ideal negatif, proses perhitungan jarak pisah setiap alternatif terhadap solusi ideal, dan proses perhitungan nilai preferensi setiap alternatif. Hasil dari proses perhitungan metode TOPSIS adalah berupa informasi pemilihan lokasi objek wisata yang paling mendekati pilihan yang diinginkan oleh para wisatawan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jatilima

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

JATILIMA merupakan jurnal yang terbit dua nomor dalam satu volume (tahun), yaitu Peridoe I Bulan April dan Periode II Bulan Oktober. JATILIMA mempublikasikan tulisan-tulisan ilmiah hasil pemikiran, studi literatur, dan penelitian dalam bidang Ilmu Komputer. JATILIMA merupakan jurnal dengan sistem ...