Jurnal Keperawatan Jiwa (JKJ): Persatuan Perawat Nasional Indonesia
Vol 10, No 3 (2022): Agustus 2022

Tingkat Stres Berhubungan dengan Koping Religius pada Warga Binaan Wanita

Ninis Indriani (Program Studi S1 Keperawatan, STIKES Banyuwangi)
Akhmad Yanuar Fahmi (Program Studi D3 Keperawatan, STIKES Banyuwangi)
Ni Kade Wahyu Paramitha (Program Studi S1 Keperawatan, STIKES Banyuwangi)
Ukhtul Izzah (Program Studi S1 Keperawatan, STIKES Banyuwangi)
Rofica Ratnasari (Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Banyuwangi,)
Rendra Trimawan (Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Banyuwangi)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2022

Abstract

Warga binaan pemasyarakatan adalah seorang yang mengalami hilang kemerdekaan di lembaga pemasyarakatan. Menyandang status sebagai seorang warga binaan khususnya warga binaan wanita serta dituntut untuk menjalani hukuman dengan rentang waktu yang cukup lama seringkali menjadi penyebab timbulnya permasalahan psikologis seperti stress, dimana stres dapat disebabkan oleh rendahnya tingkat spiritualitas yang merupakan komponen penting untuk mengelola stress. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat stres warga binaan wanita dan koping religius warga binaan wanita dan hubungan keduanya. Metode  penelitian yang digunakan adalah Study Corelation dengan menggunakan tekhnik Total Sampling sebanyak 35 responden. Instrumen yang digunakan yaitu kuesioner DASS dan kuesioner RCOPE dengan nilai validitas dan reabilitas 0,91 dan 0,864.Hasil analisa data setelah dilakukan uji korelasi rank spearman adalah : Significant (2-tailed) 0,009 dengan tingkat keeratan antara dua variabel sebesar 0,432. Significant (2-tailed) 0,009 < 0,05 maka Ho ditolak Ha diterima, berarti ada hubungan yang bermakna antara dua variabel yang diukur yaitu ada Hubungan antara Tingkat Stres dengan Koping Religius Warga Binaan Wanita di Lembaga Pemasyarakatan Banyuwangi Tahun 2022.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JKJ

Publisher

Subject

Education Health Professions Nursing Public Health Veterinary

Description

Jurnal Keperawatan Jiwa publishes articles in the scope of mental nursing broadly but is limited, especially in the field of mental nursing in healthy groups, risks, and disorders. Articles must be the result of research, case studies, results of literature studies, scientific concepts, knowledge ...