Journal of Economic, Bussines and Accounting (COSTING)
Vol 6 No 1 (2022): COSTING : Journal of Economic, Bussines and Accounting

Faktor – Faktor Penyebab Stres Kerja Dan Upaya Penyelesaian Stres Kerja Pada Karyawan Di Pt Golden Flower Saat Masa Pandemi Covid-19

Isna Aprillia Nurhayati (Universitas Kristen Satya Wacana)
Johnson Dongoran (Univesitas Kristen Satya Wacana)



Article Info

Publish Date
18 Oct 2022

Abstract

Stres kerja merupakan tekanan yang dialami seorang individu baik dari faktor organisasi maupun luar organisasi. Tujuan dilakukan penelitian ini untuk mengidentifikasi faktor - faktor yang menyebabkan stres kerja pada pekerja PT Golden Flower dan mengidentifikasi cara PT Golden Flower mengatasi stres kerja pada pekerja saat pandemi Covid-19. Metode penelitian yang digunakan yaitu dengan mengumpulkan data melalui wawancara via telepone yang berjumlah lima orang karyawan. Standar pegawai menjadi beberapa kriteria yaitu karyawan yang memiliki masa kerja yang lebih dari satu tahun, karyawan yang mengalami stres kerja, dan narasumber yang dipilih merupakan karyawan PT Golden Flower. Hasil penemuan penelitian ini yaitu faktor – faktor stres kerja jika dilihat dari indikator lingkungan kerja para responden menyebutkan masalah ekonomi, persoalan keluarga dan karakteristik individu dan faktor – faktor stres kerja jika dilihat dari indikator individu para responden menyebutkan masalah ekonomi, persoalan keluarga dan karakteristik individu merupakan penyebab adanya stres. Penelitian ini juga menemukan cara mengatasi stres kerja dari peran individu yaitu peran orang terdekat, latihan fisik dan dan peran manajemen. Kata Kunci : Stres kerja, Faktor, Karyawan

Copyrights © 2022