Journal of Agriculture and Animal Science
Vol 2 No 1 (2022): Volume 2 Nomor 1 Tahun 2022

ANALISIS PENDAPATAN, PENENTUAN HARGA POKOK PRODUKSI DAN HARGA JUAL PUPUK ORGANIK (STUDI KASUS DI P4S METRO LESTARI DESA YOSOMULYO)

Fikri Syahputra (Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian Dharma Wacana)



Article Info

Publish Date
18 Jun 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besar pendapatan, menentukan harga pokok produksi dan menentukan harga pokok penjualan pupuk organik P4S Metro Lestari di Desa Yosomulyo. Penelitian ini dilaksanakan di P4S Metro Lestari Desa Yosomulyo Kecamatan Metro Pusat Kota Metro. Lokasi penelitian dipilih secara sengaja (Purporsive) karena merupakan salah satu kelembagaan yang memproduksi pupuk organik. Sampel dalam penelitian ini adalah P4S Metro Lestari dengan menggunakan sampel jenuh. Hasil Penelitian adalah Pendapatan tunai yang diperoleh dari hasil produksi pupuk organik P4S Metro Lestari sebesar Rp. 13.259.667 dengan R/C 1,36, sedangkan pendapatan total yang diperoleh P4S Metro Lestari sebesar Rp. 12.994.517 dengan R/C 1,35. Harga Pokok Produksi (HPP) pupuk organik P4S Metro Lestari menggunakan metode full costing sebesar Rp. 739/Kg dan yang menggunakan metode variabel costing sebesar Rp. 736/Kg. Harga jual pupuk organik P4S Metro Lestari sebesar Rp. 1.108/Kg.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

agrimals

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Journal Agrimals scientific periodical publication on Agricultural, Agribusiness, Agricultural SocioEconomics and Animals Science issue as a media for information dissemination of research result for lecturer, researcher and ...