Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, dan Akuntansi)
Vol 2 No 3 (2018): September-Desember 2018

MENGEMBANGKAN OPINI AUDIT: ANALISIS PREDIKSI KEBANGKURTAN MODEL ALTMAN Z-SCORE

Esmeraldo Ebenezer (Unknown)
Rolyana Ferinia (Universitas Advent Indonesia)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2018

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kondisi kesehatan keuangan perusahaan dan memverifikasi keakuratan melalui model Altman Z-Score terhadap opini audit pada perusahaan minyak dan gas yang telah terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif menggunakan data sekunder. Data-data ini dianalisis dengan menggunakan metode Altman Z-Score dan mengkaji keakuratan opini audit. Hasilnya menunjukkan bahwa perusahaan migas memiliki kondisi keuangan yang tidak stabil dan cenderung berpotensi bangkrut. Hanya dua dari tujuh perusahaan yang memiliki kemungkinan untuk diselamatkan. Hasil lain menunjukkan rendahnya akurasi model Altman Z-Score terhadap opini audit. Artinya, kinerja keuangan perusahaan migas pada 2013-2017 masih perlu ditingkatkan.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

mea

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Manajemen, Ekonomi dan Akuntansi (MEA) Diterbitkan oleh Lembaga Penelitian & Pengabdian Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Muhammadiyah Bandung dimaksudkan sebagai media informasi dan forum pengkajian bidang ilmu Akuntansi, Manajemen, Bisnis dan Ekonomi. Jurnal ini berisikan ...