Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, dan Akuntansi)
Vol 5 No 2 (2021): Edisi Mei - Agustus 2021

PENGARUH PENERAPAN SISTEM AKUNTANSI KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH DAN KOMPETENSI SUMBER DAYA MANUSIA TERHADAP LAPORAN KEUANGAN DAERAH (STUDI EMPIRIS PADA DINAS PERHUBUNGAN KOTA BENGKULU)

Pegi Aprisyah (Unknown)
Anik Yuliati (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Aug 2021

Abstract

Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah merupakan suatu penilaian mengenai baik buruknya laporan atas pengelolaan keuangan daerah dalam satu periode anggaran. Laporan Keuangan Pemerintah Daerah yang memiliki kualitas baik dapat dilihat dari opini yang dikeluarkan Badan Pengawas Keuangan (BPK) selaku badan yang memeriksa dan menilai LKPD. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menguji apakah sistem akuntansi keuangan daerah dan kompetensi sumber daya manusia berpengaruh terhadap kualitas laporan keuangan daerah. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini yaitu pegawai di Dinas Perhubungan Kota Bengkulu sesuai dengan kriteria. Hasil penelitian ini adalah sistem akuntansi keuangan daerah dan kompetensi sumber daya manusia tidak berpengaruh terhadap laporan keuangan daerah.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

mea

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Manajemen, Ekonomi dan Akuntansi (MEA) Diterbitkan oleh Lembaga Penelitian & Pengabdian Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Muhammadiyah Bandung dimaksudkan sebagai media informasi dan forum pengkajian bidang ilmu Akuntansi, Manajemen, Bisnis dan Ekonomi. Jurnal ini berisikan ...