JAMBURA: JURNAL ILMIAH MANAJEMEN DAN BISNIS
Vol 5, No 3 (2023): JIMB - VOLUME 5 NOMOR 3 JANUARI 2023

Pengaruh Kepemilikan Institusional Asing Terhadap Likuiditas Harga Saham Pada Perusahaan LQ-45 Periode 2017-2021

Zullayha Y Abdullah (Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Gorontalo)
Idham Masri Ishak (Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Gorontalo)
Yayu Isyana D. Pongoliu (Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Gorontalo)



Article Info

Publish Date
02 Jan 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kepemilikan institusional Asing berpengaruh Terhadap Likuiditas Harga Saham Pada Perusahaan LQ-45 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2017-2021. Penelitian ini menggunakan data dari laporan keuangan periode 2017-2021. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan LQ-45 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Sampel penelitian sebanyak 28 perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2021. Teknik pengambilan sampel ini berdasarkan kriteria yang ditetapkan. Alat analisis yang digunakan adalah uji asumsi klasik, uji normalitas, dan uji asumsi Multikolinieritas. Penelitian ini menggunakan regresi sederhana data panel dengan uji hipotesis adalah uji t dan uji F. Penelitian ini menemukan bahwa kepemilikan institusional asing berpengaruh positif dan signifikan terhadap likuiditas harga saham pada perusahaan LQ-45 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2021. Semakin besar jumlah institusi asing yang melakukan investasi pada perusahaan Lq-45 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI), maka likuiditas harga saham perusahaan tersebut akan meningkat.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIMB

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ilmiah Manajemen Dan Bisnis Dirilis Pada Tahun 2018 dan akan terbit tiga kali setiap tahunnya yakni periode Mei, September, Januari. Memuat tulisan tentang hasil penelitian, literature review, dan kajian-kajian di bidang manajemen yaitu (manajemen SDM, manajemen keuangan, manajemen pemasaran, ...