Jurnal Riset Akuntansi
Volume 2, No. 2, Desember 2022, Jurnal Riset Akuntansi (JRA)

Pengaruh Literasi Keuangan dan Penggunaan Media Sosial terhadap Kinerja UMKM

Rizal Ramadhan (Akuntansi, Universitas Islam Bandung)
Nurleli (Akuntansi, Universitas Islam Bandung)
Andhika Anandya (Akuntansi, Universitas Islam Bandung)



Article Info

Publish Date
21 Dec 2022

Abstract

Abstract. The city of Bandung is one of areas that has potential for the development of small and medium industries in West Java. The city of Bandung is one of cities dubbed as a city with culinary heaven. The rate of economic growth as well as changes in technology and industry have an impact on human life, especially in today's business world. Culinary is one type of business that in recent years has been used as a business field for entrepreneurs, one of which is a coffee shop. The researcher took the research object in the coffee shop business unit in the X sub-district. The purpose of this study is to determine the effect of Financial Literacy and the Use of Social Media on MSME Performance. The objects that become variables in this study are Financial Literacy, Use of Social Media, and MSME Performance. The subject of this research is the owner/manager of the Coffee Shop in X District. Data collection was carried out using a questionnaire. Hypothesis testing using multiple regression analysis. The results of hypothesis testing show that financial literacy and use of social media affect the performance of MSMEs. Abstrak. Kota Bandung merupakan salah satu daerah yang berpotensi untuk berkembangnya industri kecil menengah di Jawa Barat. Kota Bandung merupakan salah satu kota yang dijuluki sebagai kota dengan surga kuliner. Laju pertumbuhan ekonomi serta perubahan teknologi dan industri berdampak pada kehidupan manusia khususnya dalam dunia bisnis saat ini. Perkembangan dunia usaha yang salah satunya ditandai dengan banyaknya para pelaku bisnis yang mencoba bisnis kuliner. Kuliner merupakan salah satu jenis usaha yang beberapa tahun terakhir dijadikan sebagai ladang usaha bagi para pengusaha, salah satunya adalah warung kopi. Peneliti mengambil objek penelitian pada unit usaha Coffee Shop yang ada di Kecamatan X. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Literasi keuangan dan Penggunaan Media Sosial terhadap Kinerja UMKM. Objek yang menjadi variabel dalam penelitian ini adalah Literasi keuangan, Penggunaan Media Sosial, dan Kinerja UMKM . Subyek penelitian ini adalah pemilik/pengelola Coffee Shop di Kecamatan X. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner. Pengujian hipotesis menggunakan analisis regresi berganda. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa literasi keuangan dan penggunaan media sosial berpengaruh terhadap kinerja UMKM.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JRA

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Riset Akuntansi Jurnal Riset Akuntansi (JRA) adalah jurnal peer review dan dilakukan dengan double blind review yang mempublikasikan hasil riset dan kajian teoritik terhadap isu-isu empirik dalam sub kajian Akuntansi. JRA ini dipublikasikan pertamanya 2021 dengan eISSN 2798-6438 yang ...