D'edukasi: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 2, No 2 (2022)

PENDAMPINGAN KOPERASI SEKOLAH SMAN 3 PONOROGO MELALUI RAPID RURAL APPRAISAL BERTAJUK AKU ANAK KOPERASI MILENIAL

Elana Era Yusdita (Universitas PGRI Madiun)
Nur Wahyuning Sulistyowati (Universitas PGRI Madiun)



Article Info

Publish Date
29 Dec 2022

Abstract

Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk membangkitkan kesadaran siswa dalam mendukung kemajuan koperasi siswa sebagai anggota serta memberi dasar yang kuat kepada pengurus koperasi tentang dasar-dasar koperasi. Metode pelaksanaan menggunakan rapid rural appraisal (RRA) untuk mengidentifikasi masalah dan pencarian solusi dengan melibatkan partisipasi aktif siswa sebagai anggota dan pengurus. Untuk itu, transfer pengetahuan melalui seminar koperasi sekolah diakhiri dengan menjawab kuesioner untuk para siswa. Pelaksanaan pengabdian meliputi survey pendahuluan, pelaksanaan seminar koperasi sekolah, partisipasi siswa untuk mengidentifikasi masalah dan solusi, hingga evaluasi kegiatan pengabdian beserta keberlanjutannya. Diharapkan selain kesadaran bersama para siswa untuk turut mengembangkan koperasi sekolah, ada kegiatan berkelanjutan berupa penelitian dan masukan baru pembelajaran ekonomi koperasi di sekolah dan akuntansi keperilakuan dalam bidang koperasi, UMKM, dan kewirausahaan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

dedukasi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences Other

Description

Fokus dan ruang lingkup jurnal ini yaitu kegiatan hasil pengabdian masyarakat pada bidang pendidikan, akuntansi, ekonomi, dan kewirausahaan.Harapan dari terbitnya jurnal ini adalah untuk menampung dan menyebarluaskan informasi mengenai hasil kegiatan pengabdian masyarakat yang memberikan solusi atas ...