Jurnal Kebidanan dan Keperawatan Aisyiyah
Vol 18, No 2 (2022): Desember

Hubungan peran dan kompetensi pembimbing klinik dalam pelaksanaan patient safety di ruang instalasi bedah sentral

Vita Purnamasari (Universitas '
Aisyiyah Yogyakarta)

Astika Nur Rohmah (Universitas '
Aisyiyah Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2022

Abstract

Keselamatan pasien di ruang bedah sentral merupakan prioritas yang harus diperhatikan oleh pelayanan kesehatan salah satunya penata anestesi. Kehadiran mahasiswa yang menjalani praktik klinik menjadi salah satu perhatian bagi pembimbing klinik. Peran dan kompetensi pembimbing klinik sangat diperlukan dalam pelaksanaan pelayanan kesehatan yang optimal terutama dalam penerapan keselamatan pasien (patient safety) oleh mahasiswa yang menjalani praktik klinik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kompetensi dan peran pembimbing klinik dalam penerapan patient safety di ruang bedah sentral. Metode yang digunakan dengan pendekatan mix method dengan pendekatan campuran bertahap yaitu kuantitatif-kualitatif. Pengambilan sampel dengan metode purposive sampling untuk metode kuantitatif dan teknik snowball untuk tahap kualitatif. Jumlah responden yang terlibat dalam penelitian ini adalah 62 responden yang terdiri dari mahasiswa dan penata anestesi. Hasil penelitian dalam tahap kuantitaif adalah peran pembimbing klinik mayoritas dalam kategori baik (79,1), kompetensi pembimbing klinik dalam kategori baik (64,5%) dan pelaksanaan patient safety dengan kategori baik (96,8%). Analisa data bivariat menunjukkan tidak terdapat hubungan yang signifikan antara ketiga variabel tersebut yaitu peran dan kompetensi pembimbing klinik dengan pelaksanaan patient safety dengan p-value (p0,05). Hasil penelitian kualitatif dengan dua informan menyatakan pelaksanaan penerapan standar patient safety di ruang IBS sudah sesuai standar dan terdapat peran penata anestesi sebagai pembimbing klinik dalam penerapan standar keselamatan pasiendi ruang IBS. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat hubungan yang signifikan antara ketiga variabel yaitu peran dan kompetensi pembimbing klinik dengan pelaksanaan patient safety dengan (p0,05).

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jkk

Publisher

Subject

Humanities Education Health Professions Nursing Public Health

Description

Jurnal Kebidanan dan Keperawatan Aisyiyah published since June 2005 with ISSN 1858-0610 (print), ISSN 2477-8184 (online) by STIKES Aisyiyah Yogyakarta. Since March 2016 Jurnal Kebidanan dan Keperawatan Aisyiyah publish by Universitas Aisyiyah Yogyakarta. Jurnal Kebidanan dan Keperawatan Aisyiyah ...