JRMA (Jurnal Riset Manajemen dan Akuntansi)
Vol 2, No 1 (2014)

PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL, PERILAKU BELAJAR DAN BUDAYA TERHADAP TINGKAT PEMAHAMAN AKUNTANSI DENGAN KEPERCAYAAN DIRI SEBAGAI VARIABEL MODERATING

Widyawati, Putri Galih (Universitas Katolik Widya Mandala Madiun)
Immanuela, Intan (Universitas Katolik Widya Mandala Madiun)
Handayani, Dwi (Universitas Katolik Widya Mandala Madiun)



Article Info

Publish Date
27 Apr 2015

Abstract

Kecerdasan emosional, perilaku belajar, dan budaya berpengaruh terhadap tingkat pemahaman akuntansi. Kecerdasan emosional diukur dengan lima  komponen yaitu (pengenalan diri, pengendalian diri, motivasi, empati dan keterampilan sosial), sedangkan perilaku belajar  meliputi (kebiasaan mengikuti pelajaran, kebiasaan membaca buku, kunjungan keperpustakaan, dan kebiasaan mengikuti ujian), selanjutnya variabel budaya menggunakan budaya jawa dan selain jawa. Penelitian ini juga meneliti pengaruh kepercayaan diri sebagai variabel moderating terhadap hubungan kecerdasan emosional, perilaku belajar, dan budaya dengan tingkat pemahaman akuntansi. Sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah mahasiswa jurusan akuntansi Unika Widya Mandala Madiun dan Universitas Merdeka Madiun dan  jumlah kuesioner yang dapat diolah adalah sebanyak 35 eksemplar. Hasil analisis menunjukkan pengaruh kecerdasan emosional, perilaku belajar, budaya dan kepercayaan diri secara simultan tidak mempunyai pengaruh terhadap tingkat pemahaman akuntansi. Berdasarkan uji perdimensi dari variabel kecerdasan emosional tidak ada yang berpengaruh, pengendalian diri dan empati terbukti berpengaruh, sedangkan dimensi pengenalan diri, motivasi dan ketrampilan sosial tidak berpengaruh. Untuk variabel perilaku belajar hanya dimensi kunjungan keperpustakaan yang berpengaruh signifikan secara negatif, sedangkan kebiasaan mengikuti pelajaran, kebiasaan membaca buku dan kebiasaan mengikuti ujian tidak ada yang berpengaruh.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

jrma

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Riset Manajemen dan Akuntansi (JRMA) dikelola oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Katolik Widya Mandala Madiun. JRMA mempublikasikan artikel-artikel di bidang Manajemen dan Akuntansi, penulis (author) terbuka untuk umum. JRMA terindeks dalam: Google Scholar, IPI, Indonesia ...