Jurnal Pustaka AI : Pusat Akses Kajian Teknologi Artificial Intelligence
Vol 2 No 2 (2022): Pustaka AI (Pusat Akses Kajian Teknologi Artificial Intelligence)

Aplikasi Penyimpanan Arsip Akta Kelahiran Menggunakan Visual Basic 2010 Dan MYSQL

Sri Tria Siska (Sekolah Tinggi Teknologi Payakumbuh)
Arif Budiman (Sekolah Tinggi Teknologi Payakumbuh)



Article Info

Publish Date
03 Jan 2023

Abstract

Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Payakumbuh merupakan suatu Lembaga pengurusan kepribadian masyarakat umum yang berkependudukan di Kota Payakumbuh. Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil berfungsi untuk penyusunan rencana pembangunan dan pengembangan kegiatan pendaftaran dan pencatatan penduduk, pemberian Nomor Induk Kependudukan (NIK), pendaftaran dan penerbitan kartu keluarga, pendaftaran dan penerbitan kartu tanda penduduk, pencatatan dan penerbitan akta-akta catatan sipil (kelahiran, perkawinan, perceraian, kematian) dan pencatatan pengakuan dan pengesahan anak pengolahan data penduduk. Aplikasi ini nantiknya bisa membantu pihak pengguna aplikasi di kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Dalam penyimpanan Akta Kelahiran karena sudah menggunakan aplikasi yang nantiknya data akta kelahiran bisa tersimpan dengan rapi karena sudah menggunakan database MYSQL. Apabila pihak pengguna aplikasi di kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil ingin mencari data Akta Kelahiran petugas tidak kewalahan lagi mencarinya diruang tempat penyimpanan data yang masih manual dan menggunakan lemari – lemari penyimpanan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

pustakaai

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Electrical & Electronics Engineering Mathematics

Description

Jurnal Pustaka AI adalah sebuah jurnal Double blind peer-review yang didedikasikan untuk publikasi hasil Penelitian yang berkualitas khusus bidang ilmu Teknologi Artificial Intelligence . Semua publikasi di Jurnal Pustaka AI bersifat akses terbuka yang memungkinkan artikel tersedia secara bebas ...