Jurnal Ekonomi Integra
Vol 13, No 1 (2023): Jurnal Ekonomi Integra

PENGARUH PERTUMBUHAN EKONOMI, INFLASI DAN PENGANGGURAN TERHADAP KEMISKINAN DI INDONESIA TAHUN 2012-2021

Agustina Herawati (STKIP Persada Khatulistiwa)
Emilia Dewiwati Pelipa (STKIP Persada Khatulistiwa)
Yunita Astikawati (STKIP Persada Khatulistiwa)



Article Info

Publish Date
13 Jan 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Pertumbuhan Ekonomi, Inflasi dan Pengangguran terhadap Kemiskinan di Indonesia tahun 2012-2021 baik secara parsial maupun secara simultan. Pendekatan penelitian adalah pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini data Pertumbuhan Ekonomi, Inflasi, Pengangguran dan Kemiskinan di Indonesia tahun 2012-2021. Teknik pengumpulan data dengan dokumentasi, alat pengumpulan data yaitu berupa dokumentasi yang di peroleh dari Badan Pusat Statistik (BPS). Untuk mengolah data menggunkan EVIEWS 10, dengan teknik pengolahan data menggunakan Uji regresi linier berganda, dengan nilai koefisien regresi linier berganda R-squared sebesar 0,689452. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Pertumbuhan Ekonomi, Inflasi dan Pengangguran secara parsial memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kemiskinan hal ini ditunjukan nilai probabilitas t hitung 0,0043 < 0,05. Pertumbuhan Ekonomi, Inflasi dan Pengangguran Secara simultan berpengaruh dan signifikan terhadap kemiskinan hal ini di tunjukan dengan nilai probabilitas F hitung sebesar 0,000 < 0,05. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat di simpulkan bahwa Pertumbuhan Ekonomi, Inflasi dan Pengangguran baik secara parsial maupun secara simultan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Kemiskinan di Indonesia tahun 2012-2021

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

iga

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Fokus kajian Jurnal Ekonomi Integra ini adalah bidang Bisnis dan Manajemen. Adapun ruang lingkup kajiannya terletak pada sub-sub bidang berikut: 1. Management Science 2. Marketing 3. Financial management 4. Human Resource Management 5. International Business 6. ...