Journal Of Midwifery Sempena Negeri
Vol 3, No 1 (2023): Januari 2023

Efektivitas Aromaterapi Lavender (Lavandula Angustifolia) Dalam Mengurangi Nyeri Post Sectio Caesaria

Octa Dwienda Ristica (Universitas Hang Tuah Pekanbaru)
Berliana Irianti (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jan 2023

Abstract

Persalinan abnormal atau persalinan dengan bantuan suatu prosedur sering disebut dengan Sectio Caesarea (SC), merupakan prosedur efektif untuk mengatasi ketidaknormalan dalam proses persalinan. Masalah utama pada pasien post sectio caesarea adalah nyeri paska pembedahan di abdomen. Rasa nyeri ini dapat menghambat aktifitas (mobilisasi) pasien. Tujuan dari manajemen nyeri pasca operasi adalah untuk mengurangi rasa sakit dan ketidaknyamanan pasien dengan efek samping seminimal mungkin. Salah satu intervensi yang efek sampingnya minimal adalah penatalaksanaan nonfarmakologi yaitu pemberian aromaterapi lavender. Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui efektifitas aromaterapi Lavender (Lavandula Angustifolia) dalam mengurangi nyeri post sectio caesaria. Jenis penelitian yang dilakukan adalah Quasi experimental dengan Rancangan pendekatan one group pretest posttest. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik non random sampling secara Purposive sampling. Sampel yang digunakan sebanyak 35 responden. Instrumen penelitian adalah lembar observasi berupa skala untuk mengukur nyeri yaitu menggunakan Numeric Rating Scale (NRS) dan aromaterapi secara inhalasi menggunakan diffuser. Analisis data meliputi analisa Univariat dan Bivariat dengan menggunakan SPSS. Hasil uji statistik menunjukan nilai p value 0,000, diperoleh kesimpulan bahwa aromaterapi lavender efektifitas mengurangi nyeri post SC (p0,05). Penggunaan inhalasi minyak Lavender efektif untuk meredakan nyeri pasca operasi caesar. Sehingga dapat digunakan sebagai terapi non-farmakologis yang aman tanpa potensi efek samping.Kata Kunci : Lavender, Nyeri, Post Sectio Caesaria

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jk

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Veterinary

Description

ournal of Midwifery Sempena Negeri merupakan wadah atau sarana yang menerbitkan tulisan ilmiah hasil-hasil penelitian maupun non hasil penelitian dibidang ilmu-ilmu kebidanan khususnya dan ilmu-ilmu kesehatan pada ...