Sambulugana
Vol. 2 No. 1 (2023): Januari 2023

PKM: PEMANFAATAN LIMBAH PLASTIK MENJADI PRODUK BUNGA HIAS UNTUK MENINGKATKAN PENDAPATAN MASYARAKAT PEMULUNG DI KOTA PALU PROVINSI SULAWESI TENGAH

Andi Irwan (Universitas Muhammadiyah Palu)



Article Info

Publish Date
05 Jan 2023

Abstract

Sampah merupakan salah satu sumber pendapatan pemulung di Kota Palu. Hanya saja, selama ini pemulung tidak mendapatkan keuntungan yang maksimal dari kegiatan memulung tersebut. Sebaliknya, keuntungan yang diperoleh sangat kecil sebab mereka hanya menjual hasil memulung secara konvensional kepada pengepul dengan harga murah. Pendapatan pemulung kecil itu, jelas tidak sebanding dengan tenaga dan waktu yang dia korbankan untuk mencari satu persatu botol dan gelas plastik setiap hari, serta tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarganya sehari-hari. Padahal, limbah plastik seperti gelas dan botol air mineral serta gelas dan botol minuman dapat memberikan manfaat ekonomis yang lebih tinggi bagi pemulung jika diolah menjadi produk/barang yang bernilai jual tinggi. Gelas dan botol plastik dapat disulap menjadi produk bunga hias. Apalagi ,potensi dan peluang usaha untuk bisnis bunga hias di wilayah Kota Palu dan sekitarnya cukup menjanjikan, sebab di daerah ini, bisnis bunga hias relatif masih kurang.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sg

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Automotive Engineering Energy Immunology & microbiology Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health

Description

Fokus jurnal ini adalah didedikasikan untuk mempublikasikan hasil-hasil kegiatan Pengabdian yang dilakukan oleh Dosen. Jurnal ini merupakan merupakan jurnal multidisiplin ilmiah yang dikelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Muhammadiyah Palu. Scope jurnal ini yaitu ...