Jurnal Evaluasi dan Pembelajaran
Vol 4 No 2 (2022)

PENGARUH LATIHAN SIRKUIT TERHADAP KEMAMPUAN SHOOTING DALAM PERMAINAN SEPAK BOLA PADA PESERTA DIDIK KELAS XI SMA I WAY LIMA

Gusrian Bakhtiar (STKIP Al Islam Tunas Bangsa)
Rachmat Dody Ariesna (STKIP Al Islam Tunas Bangsa)
Nureva (STKIP Al Islam Tunas Bangsa)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh circuit training terhadap kemampuan shooting dalam permainan sepak bola pada siswa kelas XI SMA I Way Lima Kabupaten Pesawaran. Metode yang digunakan dalam penulisan artikel ini adalah metode literature review. Teknik pengumpulan adata literature dengan kata kunci bahasa Indonesia circuit training, tendangan shooting pada sepakbola. Dari kriteria tersebut maka diperoleh 13 artikel yang dijadikan rujukan review. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa dengan melakukan latihan circuit training menunjukkan adanya peningkatan, dimana latihan ini dilakukan secara berkesinambungan, tidak hanya itu, siswa pun akan memperoleh pengalaman baru dalam metode latihan sehingga mampu mengantisipasi kebosanan siswa dalam menjalani latihan. Dengan adanya circuit training maka akan membiasakan pemain dalam menerima beban latihan sehingga mampu meningkatkan kemampuan shooting yang dimiliki oleh siswa. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan diperoleh dengan analisis data dan pengujian hipotesis, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa “terdapat pengaruh latihan Circuit training terhadap kemampuan shooting dalam permainan sepak bola pada peserta didik kelas XI SMA I Way Lima Kabupaten Pesawaran dilihat dari presentase peningkatan sebesar 21,62 %.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

hepi

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Jurnal Evaluasi dan Pembelajan is a showcase of original, rigorously conducted educational measurement, assessment, and evaluation. The journal particularly covers manuscripts within the following areas: program/policy evaluation, learning assessment, instrument development, educational measurement, ...