Sangia : Jurnal Penelitian Arkeologi (Journal of Archaeology Research)
Vol. 6 No. 2: December 2022

RAGAM FLORA FAUNA DI KAWASAN CAGAR BUDAYA NASIONAL MUARAJAMBI BERDASARKAN DATA ARKEOLOGI

Asyhadi Mufsi Sadzali (Universitas Jambi)
Wenda Emafri (Universitas Jambi)
Altahira Wadhah (Universitas Jambi)
Rosaria Nabila Huda (Universitas Jambi)
Yenci Alione Sihite (Universitas Jambi)
M. Alif Zulkifli (Universitas Jambi)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2022

Abstract

Kawasan Cagar Buaya Nasional Muarajambi tersebar di 2 Kecamatan; dan 8 Desa di Kabupaten Muarajambi, Provinsi Jambi dengan luas kawasan 3,981 Ha. Konsentrasi struktur yang telah diekskavsi dan dipugar berjumlah 12 situs sebagian besar berada di Desa Muarajambi, yang secara administratif berada dalam wilayah kecamatan Marosebo kabupaten Muarajambi. Keberagaman flora dan fauna tergambark pada beragam temuan arkeologi di Kawasan Cagar Budaya Nasional Muarajambi, antara lain berupa makara yang ada di candi Kedaton, Gumpung, dan Koto Mahligai. Tidak hanya terbatas pada makara saja, juga pada keramik dengan unsur flora dan fauna, serta pada bata bergambar temuan di beberapa candi. Keberadaan temuan artefak ini dicoba dianalisa kesesuaiannya dengan keberadaan biodiversitas di KCBN Muarajambi pada masa lampau abad ke-7 sampai 13 M. hal ini menjadi pertanyaan penelitian yang akan dijawab dengan metode penelitian kualitatif pendekatan arkeologi dengan tahap pengumpulan data, identifikasi data, analisis data dan interpretasi data. Hasil penelitian menggambarkan bahwa inspirasi dari temuan arkeologi bertemakan biodiversitas di KCBN Muarajambi berdasarkan gambaran flora dan fauna yang hidup pada masa itu, namun beberapa diantaranya hewan mitologi yang tidak nyata serta bersifat mistik untuk pemenuhan kebutuhan keagmaan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

sangia

Publisher

Subject

Arts Humanities Social Sciences

Description

This scientific journal is dedicated as a periodical scientific publication in archeology which is expected to be an arena for exchanging ideas and thoughts in the field of archeology. SANGIA comes with a mission to build tradition and academic climate for the advancement of civilization and human ...