Jurnal Indonesia Sosial Sains
Vol. 3 No. 01 (2022): Jurnal Indonesia Sosial Sains

Peran Pemerintah Daerah Dalam Meningkatkan Pengembangan Ekonomi Lokal Melalui Sektor Perikanan Tangkap

Nandis Adilah (Universitas Islam Malang, Indonesia)
Yaqub Cikusin (Universitas Islam Malang, Indonesia)
Hayat Hayat (Universitas Islam Malang, Indonesia)



Article Info

Publish Date
17 Jan 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui Peran Pemerintah Daerah Dalam Meningkatkan Pengembangan Ekonomi Lokal Melalui Sektor Perikanan Tangkap (2) untuk mengetahui Faktor Pendukung dan Penghambat Pemerintah Daerah dalam Meningkatkan Pengembangan Ekonomi Lokal Melalui Sektor Perikanan Tangkap (3) untuk mengetahui Dampak dari Pengembangan Ekonomi Lokal Melalui PerikananTangkap di Kabupaten Lamongan. Penelitian ini menggunakan metode jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Metode penelitian deskriptif kualitatif yaitu metode penelitian yang digunakan untuk menggambarkan peristiwa yang terjadi di lapangan, pengumpulan data yang akan dilakukan dengan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Peneliti menggunakan kepercayaan untuk mengecek keabsahan data, Analisis data pada penelitian ini menggunakan tiga komponen yaitu reduksi data, penyajian data serta penarikan kesimpulan. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa peran pemerintah daerah dalam meningkatkan pengembangan ekonomi lokal melalui sektor perikanan tangkap yaitu sebagai entrepreneur dalam pengembangan sumberdaya manusia melalui pelatihan dan sosialisasi masyarakat, sebagai koordinator yaitu pemerintah daerah bertugas dalam mengkoordinasi stakeholders, sebagai fasilitator yang meliputi bantuan dan sarana produksi yaitu memberi bantuan peralatan penangkapan perikanan serta tempat pelabuhan perikanan, sebagai stimulator mendadakan pameran produk olahan hasil perikanan. Adapun faktor pendukung dalam meningkatkan pengembangan ekonomi lokal yaitu tersedianya sumberdaya perikanan tangkap, peran dalam kelompok usaha bersama perikanan tangkap, adanya peran stakeholders yang terlibat dalam pengembangan ekonomi lokal sektor perikanan tangkap. Lalu untuk faktor yang menjadi penghambat yaitu kualitas sumberdaya masyarakat yang masih rendah, keterbatasan jumlah aparatur pemerintah dan keterbatasan anggaran. Kemudian dampak dari pengembangan ekonomi lokal melalui sektor perikanan tangkap memberikan dampak yang baik bagi nelayan yaitu meningkatnya pendapatan nelayan, meningkatnya Meningkatnya pendapatan pelaku industri pengolah hasil perikanan, meningkatnya hubungan jaringan kemitraan.

Copyrights © 2022