Lampuhyang
Vol 14 No 1 (2023)

Pengaruh Pendekatan Starter Eksperimen (PSE) terhadap Keterampilan Proses Sains dan Hasil Belajar IPA Siswa SD

Ni Ketut Erna Muliastrini (stkip agama hindu amlapura)



Article Info

Publish Date
01 Jan 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis perbedaan keterampilan proses sains dan hasil belajar IPA antara siswa yang belajar dengan model pendekatan starter eksperimen dengan siswa yang mengikuti model pembelajaran langsung. Mengacu pada permasalahan yang telah dirumuskan, penelitian ini merupakan penelitian eksperimen. Rancangan penelitian yang digunakan adalah rancangan post-test only control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas V pada Gugus I SD Negeri di Kecamatan Abang. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik random sampling. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis dengan menggunakan MANOVA, dapat diambil simpulan bahwa terdapat perbedaan keterampilan proses sains dan hasil belajar IPA antara kelompok siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model pendekatan starter eksperimen dibandingkan dengan kelompok siswa yang belajar dengan model pengajaran langsung.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jurnallampuhyang

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal LAMPUHYANG Jurnal Ilmiah Pendidikan, Agama dan Kebudayaan merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Lembaga Penjamin Mutu STKIP Agama Hindu Amlapura. Jurnal LAMPUHYANG terbit dua kali dalam setahun yaitu bulan Januari dan ...