Jurnal Akuntansi Bisnis Pelita Bangsa
Vol. 7 No. 02 (2022): AKUBIS - Desember 2022

PENAGIHAN PAJAK, PEMERIKSAAN PAJAK DAN KEPATUHAN WAJIB PAJAK TERHADAP PENERIMAAN PAJAK WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI (Studi Empiris Pada WPOP Di KPP Pratama Cianjur)

Sindik Widati (Universitas Pelita Bangsa)
Ayang Mulyana (Universitas Pelita Bangsa)
Taufik Hidayat (Universitas Pelita Bangsa)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penagihan pajak, pemeriksaan pajak, dan kepatuhan wajib pajak terhadap penerimaan pajak wajib pajak orang pribadi. Variabel Indenpenden dalam penelitian ini adalah pengaruh penagihan pajak, pemeriksaan pajak, dan kepatuhan wajib pajak. Populasi dalam penelitian ini adalah wajib pajak orang pribadi yang terdaftar di KPP Pratama Cianjur. Sampel dalam penelitian ini diambil menggunakan random sampling dengan jumlah sampel 85 responden. Metode pengumpulan data primer yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey dengan media kuesioner. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa pengaruh penagihan pajak, pemeriksaan pajak, dan kepatuhan wajib pajak berpengaruh positif terhadap penerimaan pajak wajib pajak orang pribadi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

akubis

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

Jurnal Akuntansi Bisnis Pelita Bangsa adalah jurnal yang diterbitkan oleh LPPM Universitas Pelita Bangsa bekerjasama dengan Program Studi Akuntansi, Fakultas Ekonomi Bisnis dan Ilmu Sosial Universitas Pelita Bangsa. Jurnal Akuntansi Bisnis Pelita Bangsa diterbitkan dalam rangka mempublikasi hasil ...