EKOBIS SYARIAH
Vol 6, No 2 (2022)

Persepsi Masyarakat Tentang Sertifikasi Tanah Wakaf Di Dusun Sarampu I Desa Kuajang

Nurbaeti Nurbaeti (IAI DDI Polewali Mandar)
Sappeami Sappeami (IAI DDI Polewali Mandar)
Burhanuddin Ahmad (IAI DDI Polewali Mandar)
Nurfitriani Nurfitriani (IAI DDI Polewali Mandar)



Article Info

Publish Date
03 Jan 2023

Abstract

Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah: Untuk mengetahui bagaimana persepsi masyarakat tentang Sertifikasi Tanah Wakaf, Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif, yakni penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata - kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang diamati. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan observasi, wawancara mandalam dan dokumentasi. Dengan begitu peneliti mencari tau data-data tanah wakaf mengenai tanggapan atau pengetahuan masyarakat tentang Tanah Wakaf di Masjid Al-Ma’arif Sarampu. Hasil penelitian menunjukkan Dusun Sarampu I masih ada sebagian masyarakat yang belum mengetahui akan pentingnya sertifikasi tanah wakaf, dan masih banyak yang belum mengetahui mengenai prosedur pembuatan Sertifikasi Tanah Wakaf dari Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN), adapun Tanah Wakaf di Dusun Sarampu I belum bersertifikasi, tapi sudah di ukur oleh Badan Pertanahan Nasional (BPN) pada tahun 2013, dan sampai saat ini Sertifikasi Tanah Wakaf tersebut belum terbit, hal ini dikarenakan kurangnya perhatian Nadzir dalam penerbitan Sertifikasi Tanah Wakaf tersebut.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

ekobis

Publisher

Subject

Religion Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Library & Information Science Social Sciences

Description

Kesadaran penerapan prinsip-prinsip ekonomi syariah dalam seluruh aktivitas ekonomi semakin meningkat seiring dengan adanya bukti empiris bahwa sistem ekonomi konvensional belum sepenuhnya mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan. Penerapan sistem ekonomi konvensi hanya ...