Jurnal Khasanah Pendidikan
Vol. 1 No. 1 (2022): JKP: Jurnal Khasanah Pendidikan, September 2022

Analisis Prestasi Belajar Peserta Didik Kelas X Mata Pelajaran Ekonomi Di MA Muhammadiyah Nangahure

Aprilia Nona Ema (IKIP muhammadiyah maumere)
Muhammad Fitri (IKIP Muhammadiyah Maumere)
Muhammad Amir (IKIP Muhammadiyah Maumere)



Article Info

Publish Date
29 Sep 2022

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui Prestasi belajar peserta didik serta upaya guru dan peserta didik dalam meningkatkan prestasi. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Subjek penelitian ini adalah Guru Mata Pelajaran Ekonomi dan Peserta Didik Kelas X IPS di MA Muhammadiyah Nangahure. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa berdasarkan hasil observasi dan wawancara bahwa prestasi belajar peserta didik kelas X IPS belum sepenuhnya memenuhi kategori prestasi yang terdiri dari pengetahuan, sikap dan keterampilan Upaya yang dilakukan guru mata pelajaran ekonomi dalam meningkatkan prestasi belajar yaitu memberikan materi dalam bentuk kuis ada diskusi agar bisa mengetahui bagaimana perkembangan prestasi belajar peserta didik, mendekati peserta didik yang tidak memperhatikan atau kurangnya konsentrasi dalam pelajaran di kelas. Upaya peserta didik kelas X dalam meningkatkan prestasi belajar yaitu menciptakan suasana belajar yang nyaman dan menyenangkan, mempunyai niat untuk benar-benar mau menjadi yang terbaik di sekolah sehingga bisa mendapatkan prestasi yang baik, menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai peserta didik dengan baik.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jkp

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

JKP: Jurnal Khasanah Pendidikan (E-ISSN 2985-7317) adalah jurnal ilmiah peer-review berkualitas tinggi dengan akses terbuka yang diterbitkan tiga kali setahun (Januari, Mei, September) oleh Penerbit Asian Publisher. JKP: Jurnal Khasanah Pendidikan berfokus pada artikel hasil penelitian, pemikiran, ...