Jurnal Penelitian Rumpun Ilmu Teknik
Vol. 1 No. 2 (2022): Mei : Jurnal Penelitian Rumpun Ilmu Teknik

Perancangan Antena Mikrostrip Dipol Dengan Fraktal Cohen-Minkowski Untuk Frekuensi 433 433 Mhz

Rizky Anggara Sebanyang (Universitas Panca Budi Medan, Indonesia)



Article Info

Publish Date
30 May 2022

Abstract

Penelitian ini membahas tentang perancangan antena mikrostrip dipol dengan fraktal Cohen-Minkowski untuk frekuensi 433 MHz yang dapat diaplikasikan pada kanal Industrial, Scientific, and Medical (ISM) Band. Antena mikrostrip menggunakan substrat FR-4 dengan ketebalan 1,6 mm dan impedansi saluran 75 . Perancangan dan simulasi antena menggunakan Software AWR Microwave Office 2004. Hasil perancangan menggunakan fraktal Cohen-Minkowski dapat memperkecil ukuran antena sebesar 29% iterasi-1, dan 40% iterasi-2 sehingga memberikan nilai VSWR sebesar 1,02 untuk dipol tanpa iterasi, 1,74 untuk dipol fraktal iterasi-1, dan 1,26 iterasi dipol fraktal. Return loss yang dihasilkan dari perancangan antena adalah -37,7 untuk dipol tanpa iterasi, -11,29 untuk dipol fraktal iterasi-1, dan -18,69 untuk fraktal iterasi-2. Kemudian gain yang diperoleh dari perancangan antena adalah 4,78 dB untuk dipol tanpa iterasi, 4,91 dB untuk dipol fraktal iterasi-1, dan 4,78 dB untuk dipol fraktal iterasi-2. Pola radiasi yang dihasilkan dari antena adalah searah.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JUPRIT

Publisher

Subject

Computer Science & IT Engineering

Description

Sistem Komputer / Teknik Komputer Sistem Informasi Teknik Perangkat Lunak Teknologi Informasi Teknik Informatika / Ilmu Komputer Bidang-bidang lainnya yang termasuk ke dalam rumpun ilmu ...