LOKATARA SARASWATI
Vol. 1 No. 1 (2022): Lokatara Saraswati: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat

PENGEMBANGAN USAHA BUDIDAYA JAMUR TIRAM PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI KECAMATAN SUKAWATI KABUPATEN GIANYAR

Jayantini I Gusti Agung Sri Rwa (Universitas Mahasarasawati Denpasar)
Astawa Dewa Nyoman Wija (IKIP Saraswati Tabanan)
Suastini Ni Wayan (Universitas Mahasarasawati Denpasar)
Wiguna I Wayan Adi (Universitas Mahasarasawati Denpasar)



Article Info

Publish Date
28 Apr 2022

Abstract

Dampak pandemi COVID-19 saat ini sangat memprihatinkan. Semua sektor mengalami penurunan dan susah berkembang. Pada situasi seperti ini, pelaku usaha harus pintar dalam pengelolaan usaha mereka. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk membuat unit usaha kecil tetap bertahan meski di masa pandemi. Pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan di Kecamatan Sukawati Kabupaten Gianyar, Bali untuk mendukung usaha yang dilakukan UMKM “Usaha Budidaya Jamur Tiram.” Meski dibilang sulit, budidaya ini juga tidak mustahil untuk dilakukan. Jika dilihat dari perkembangannya, budidaya jamur tiram sangat cocok untuk daerah beriklim tropis seperti Indonesia. Oleh karena itu usaha ini diperkirakan akan memberi keuntungan yang besar karena dalam usaha pertanian seperti ini, iklim sangatlah berpengaruh besar.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

lokasaraswati

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Industrial & Manufacturing Engineering Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Lokatara Saraswati yang dikelola oleh Fakultas Bahasa Asing Universitas Mahasaraswati Denpasar merupakan jurnal Pengabdian kepada Masyarakat dari berbagai bidang keilmuan. Keberadaan jurnal ini diharapkan mampu menjadi media informasi dan referensi bagi setiap kalangan, baik akademisi maupun ...