INTECOMS: Journal of Information Technology and Computer Science
Vol 6 No 1 (2023): INTECOMS: Journal of Information Technology and Computer Science

Implementasi Alat Pemberi Pakan Ikan Otomatisasi Menggunakan IoT

Edi Nurhadi (Sekolah Tinggi Ilmu Komputer Cipta Karya Informatika)
Veri Arinal (Sekolah Tinggi Ilmu Komputer Cipta Karya Informatika)
Artha Patricia (Sekolah Tinggi Ilmu Komputer Cipta Karya Informatika)
Shakila Shila Wati (Sekolah Tinggi Ilmu Komputer Cipta Karya Informatika)
Septiyana Bila (Sekolah Tinggi Ilmu Komputer Cipta Karya Informatika)



Article Info

Publish Date
05 Mar 2023

Abstract

Saat ini perkembangan teknologi industri elektronik akhir-akhir ini berkembang dengan sangat pesat, guna memudahkan pekerjaan sosial yang berkaitan dengan penggunaan teknologi modern, maka dibuatlah sistem teknologi untuk mengontrol pemberian pakan ikan di kolam ikan Rusun Pulo Jahe, yang dapat direncanakan dan dikendalikan dari jarak jauh sehingga berjalan efektif. Budidaya ikan warga Rusun Pulo Jahe saat ini untuk konsumsi dan penyimpanan makanan warga Pulo Jahe. Adanya pengelola dalam mengelola hasil tangkapan ikan warga pemukiman Rusun Pulo Jahe yang terletak di kolam warga Rusun Pulo Jahe. Memberi makan ikan adalah kegiatan rutin yang sering diabaikan oleh pemilik atau pengelola kolam ikan karena lupa atau masalah penting lainnya. akibatnya, pemberian makan ikan tertunda dan ikan mudah mati. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk memudahkan kegiatan budidaya ikan pengelola Rusun Pulo Jahe dan masyarakat yaitu dengan menggunakan alat pemberi pakan ikan otomatis yang nantinya dapat dikendalikan oleh pengelola kolam ikan berbasis Internet of Things (IOT). Maka dirancang alat pemberi pakan ikan berbasis mikrokontroller yang menggunakan Arduino Uno, NodeMCU ESP8266 dan motor penggerak/servo yang dapat bergerak maju mundur untuk membuka dan menutup lubang saluran makanan untuk mengularkan pakan ikan dari tabung pakan ikan, dengan menggunakan aplikasi telegram yang dapat dikendalikan dari jarak jauh. Alat ini dapat berjalan dengan jadwal yang telah diatur sebelumnya. Hasil dari penelitian ini adalah alat pemberian pakan ikan otomatis berbasis IoT di kolam Rusun Pulo Jahe yang digunakan untuk membantu pengelola dan warga Rusun Pulo Jahe dalam proses dan pengelolaan budidaya ikan untuk dikonsumsi.

Copyrights © 2023