Jurnal Akuntansi dan Keuangan (JAK)
Vol 28 No 1 (2023): JAK Volume 28 No 1, 2023

INTERNET OF THINGS (IoT) DAN BLOCKCHAIN DALAM PERSPEKTIF AKUNTANSI

Mia Ika Rahmawati (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya)
Anang Subardjo (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2023

Abstract

Perkembangan pesat pada teknologi Internet of Things (IoT) dan Blockchain (BC) mendorong penelitian ini dalam mengusulkan dua aplikasi model transaksi IoT-BC dalam bidang akuntansi. Model transaksi IoT-BC dapat secara otomatis mengumpulkan, mengunggah, dan merekam semua data keuangan yang relevan dalam proses transaksi perusahaan untuk memenuhi asumsi tertentu. Model ini tidak memerlukan intervensi manual pada titik mana pun dalam proses; dan tidak ada data yang direkam pada buku besar dapat dirusak. Model transaksi IoT-BC dapat mengurangi asimetri informasi yang terjadi antara manajemen dan para shareholders. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Penelitian ini menghasilkan penyediaan informasi akuntansi secara real-time untuk meningkatkan kegunaan informasi akuntansi secara substansial. Penelitian ini juga mengidentifikasi Teknologi IoT dan BC dapat secara signifikan meningkatkan relevansi, ketepatan waktu, keterbandingan, dan kualitas informasi akuntansi. Kesimpulan dari penelitian ini adalah dengan implementasi teknologi IoT dan BC, maka organisasi akan mampu meningkatkan kualitas informasi akuntansi dan dalam jangka panjang akan meningkatkan nilai perusahaan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jak

Publisher

Subject

Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Jurnal Akuntansi dan Keuangan (JAK) merupakan jurnal ilmiah akuntansi dan keuangan yang diterbitkan dua kali dalam satu tahun (Januari dan Juli) oleh Jurusan Akuntansi Universitas Lampung yang berfokus pada: - Akuntansi Keuangan - Akuntansi Manajemen - Akuntansi Sektor Publik - Sistem Informasi ...