EDUKA : Jurnal Pendidikan, Hukum, Dan Bisnis
Vol 8, No 1 (2023): Eduka : Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis

Meta-Analisis: Penggunaan Multimedia Interaktif dalam Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik

Johan Syahbrudin (Universitas Pamulang)
Anita Anggraini (Universitas Pamulang)
Kustitik Kustitik (Universitas Pamulang)
Fitriyah Fitriyah (Universitas Pamulang)
Ratna Wahyu Wulandari (Institut Agama Islam Negeri Kediri)
Eka Ary Wibawa (Universitas Negeri Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
25 Feb 2023

Abstract

Salah satu media untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik adalah dengan menggunakan multimedia interaktif. Banyak penelitian yang telah membahas tentang efektivitas dari penggunaan multimedia interaktif ini. Oleh sebab itu, perlu adanya penelitian meta-analisis guna memperoleh ringkasan suatu hasil penelitian tentang pengaruh penggunaan multimedia interaktif terhadap hasil belajar peserta didik. Penelitian ini menggunakan model literature review dengan metode metaanalisis korelasi yang terfokus pada pembelajaran fisika. Sampel penelitian ini berjumlah 21 artikel penelitian di Indonesia yang memenuhi semua kriteria yang diperlukan dalam studi meta analisis, baik dari segi desain penelitian, ketersediaan data atau informasi, dan tujuan penelitian. Hasil studi meta analisis ini memberikan informasi bahwa terdapat pengaruh positif dari penggunaan multimedia interaktif terhadap hasil belajar fisika, tapi pengaruh ini dalam kategori sedang dengan rata-rata effect size 0,746. Perolehan agregat effect size tersebut juga dirasa sudah cukup karena tidak ada bias publikasi hasil studi meta-analisis. Hasil penelitian ini juga dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan bagi para pendidik fisika di Indonesia supaya dapat memanfaatkan multimedia interaktif sebagai salah satu variasi pembelajaran dan untuk meningkatkan hasil belajar.Kata Kunci: Meta-Analisis, Multimedia Interaktif, Hasil Belajar

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Eduka

Publisher

Subject

Description

Jurnal Eduka (Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis) is focused in field education, law and business. ...