Joule (Journal of Electrical Engineering)
Vol 3, No 1: Februari 2022

Rancang Bangun Media Pembelajaran Mikrokontroller Berbasis Augmented Reality (AR)

Mukhlisin Mukhlisin (Politeknik Bosowa)
Hamsu Abdul Gani (Universitas Negeri Makassar)
Purnamawati Purnamawati (Universitas Negeri Makassar)
Umar Muhammad (Politeknik Bosowa)



Article Info

Publish Date
19 Apr 2022

Abstract

Teknologi computer vision yang merupakan cabang dari kecerdasan buatan atau artificial intelligence berkembang sangat cepat. Dengan memanfaatkan komputer, dapat dibuat sangat banyak produk-produk berbasiskan teknologi. Salah satunya yaitu teknologi Augmented Reality (AR). Saat ini penggunaan teknologi AR telah banyak dimanfaatkan dalam berbagai bidang salah satunya bidang pendidikan. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui desain dan bentuk media pembelajaran mikrokontroller berbasis arduino yang dapat digunakan pada kegiatan pembelajaran. Metode penelitian yang digunakan adalah  metode  ekperimen.  Pengujian  dilakukan  dengan  melakukan  pengukuran  jarak  dan  sudut  keterbacaan  kamera terhadap marker objek AR. Hasil penelitian menunjukkan jarak ideal yang dapat dideteksi oleh kamera berada pada jarak 10  –  60  cm.  Sedangkan  sudut  ideal  yang  dapat  dideteksi  oleh  kamera  berada  pada  sudut  90º  –  170º.  Hasil  pengujian keseluruhan tampilan program aplikasi menunjukkan hasil yang baik.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JOULE

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Education Electrical & Electronics Engineering Energy

Description

Journal Of Electrical Engineering (Joule) merupakan jurnal ilmiah yang dikelola dengan proses peer review dengan ISSN: 2723 - 4193 dan E-ISSN 2775-8338. Journal Of Electrical Engineering (Joule) diterbitkan oleh Program Studi Teknik Listrik, Politeknik Bosowa. Journal Of Electrical Engineering ...