eProceedings of Engineering
Vol 3, No 1 (2016): April, 2016

Rancang Bangun Konveter Buck Boost Menggunakan Fuzzy Logic Untuk Pembangkit Listrik Tenaga Ombak

Agung Maulana (Telkom University)
Mas Sarwoko Suraatmadja (Telkom University)
Angga Rusdinar (Telkom University)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2016

Abstract

Hal utama yang diperhatikan dari penelitian ini yaitu perancangan sistem pembakit listrik tenaga ombak khususnya dibagian elektronik untuk menghasilkan energi listrik serta keluaran sistem tersebut. Tegangan yang keluar dari generator masuk ke sistem buckboost converter yang keluarannya dapat lebih tinggi atau lebih rendah dari tegangan yang keluar dari generator. Tegangan tersebut juga dikontrol oleh mikrokontroller yang menggunakan metode fuzzy logic yang berguna untuk mengontrol arus dan tegangan yang sesuai dengan yang diinginkan lalu menghasilkan energi listrik yang disimpan didalam baterai yang berfungsi sebagai penyimpan energi tersebut . Dengan daya yang dihasilkan sebesar 14 Watt dan rata-rata tegangan yang dihasilkan 11,9193V dan tegangan minimum sebesar 3,2V, diharapkan dari penelitian ini dapat dihasilkan sebuah sistem pembangkit listrik tenaga ombak yang dapat membantu nelayan. Kata kunci : Buck-Boost Converter, Generator, Fuzzy logic, Mikrokontroller, Gelombang laut

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

engineering

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian teknik. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing ...