JUSTIFY : Jurnal Sistem Informasi Ibrahimy
Vol. 1 No. 1 (2022): JUSTIFY : Jurnal Sistem Informasi Ibrahimy

Sistem Informasi Pelanggaran Siswa Bebasis SMS Gateway Menggunakan VB.net dan MySQL

Nur Azise (Sistem Informasi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Ibrahimy Situbondo, Indonesia)
Muhammad Ali Ridla (Sistem Informasi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Ibrahimy Situbondo, Indonesia)
Nina Sa’idah Fitriyah (Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Abdurachman Saleh, Indonesia)
Ahmad Baihaqi (Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Abdurachman Saleh, Indonesia)



Article Info

Publish Date
28 Jul 2022

Abstract

SMK Negeri 1 Situbondo adalah salah satu sekolah menengah kejuruan yang ada di kabupaten Situbondo. SMK Negeri 1 Situbondo memiliki beberapa jurusan dan tentunya juga mempunyai banyak siswa, dengan banyaknya siswa tersebut, tidak menutup kemungkinan untuk terjadi banyak pelanggaran kedisiplinan yang dilakukan oleh siswa di SMK Negeri 1 Situbondo tersebut. Seiring dengan banyak siswa yang melakukan, pencatatan semua pelanggaran dan absensi tersebut masih menggunakan cara yang manual yaitu dicatat di buku Commulatif Record dan jurnal absensi kelas yang berisi data-data pelanggaran siswa dan data absensi siswa di setiap kelasnya, sehingga dibutuhkan Sistem Informasi Pelanggaran Siswa yang bisa membantu pekerjaan petugas TU dan BK. Setiap hari petugas TU dan BK disibukkan dengan mencatat data absensi dan pelanggaran siswa. Setiap terjadi pelanggaran yang dilakukan oleh siswa petugas merasa kebingungan. Jadi, dengan adanya Sistem Informasi Pelanggaran Siswa pekerjaan petugas lebih efektif dan efisien.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JUSTIFY

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

JUSTIFY is an open access peer-reviewed journal which is original research and published by the Department of Science and Technology of Ibrahimy University. This journal contains scientific literature on applied research studies in information systems, information technology and a public review of ...