JSSH (Jurnal Sains Sosial dan Humaniora)
JSSH (Jurnal Sains Sosial dan Humaniora) Vol. 7 No. 1 Maret 2023

Pengaruh Current Ratio (CR) dan Total Asset Turnover (TATO) Terhadap Harga Saham Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2019-2021

Luthfi Zamakhsyari (Universitas Muhammadiyah Purwokerto)
Ilham Nuryana Fatchan (Universitas Muhammadiyah Purwokerto)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh current ratio (CR) dan total asset turnover (TATO) terhadap harga saham perusahaan manufaktur yang terdaftar di bursa efek indonesia periode 2019-2021. Pendekatan penelitian digunakan adalah pendekatan kuantitatif dan data yang digunakan yakni data sekunder. Penelitian ini menggunakan teknik sampling untuk menentukan sampel yang jumlahnya sesuai dengan ukuran yang akan dijadikan sumber data sebenarnya, dengan memperhatikan sifat-sifat dan penyebaran populasi agar diperoleh sampel yang benar-benar mewakili populasi dengan sampel sebanyak 36 perusahaan. Penelitian ini juga menggunakan metode analisis regresi linier berganda, uji asumsi klasik, uji t dan uji F. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan maupun parsial variabel current ratio (CR) dan total asset turnover (TATO) berpengaruh signifikan terhadap harga saham perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2019-2021.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JSSH

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

JSSH (Jurnal Sains Sosial dan Humaniora) is a peer-reviewed and open access academic journal published by Scientific and Publishing Institute (Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan) Universitas Muhammadiyah Purwokerto. JSSH was published twice a year in March and September, the first time ...